SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, KLATEN — Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Solo-Jogja, tepatnya di depan SMPN 4 Delanggu, Dk. Karangjati, Ds. Banaran, Kec. Delanggu, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, Selasa (23/7/2019) pagi, sekitar pukul 06.15 WIB.

Seorang pelajar yang mengayuh sepeda ontel bernama Fitri Nur Azizah, 11, warga Dk. Sakung RT  002/RW 002, Ds. Butuhan, Delanggu, Klaten, meninggal dunia dalam kecelakaan itu akibat luka parah di kepala.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Wartawan Solopos, Ponco Suseno, melaporkan berdasarkan keterangan yang diperoleh, kecelakaan itu melibatkan tiga kendaraan yakni mobil Honda Freed Nopol  AD 8677 JS yang dikemudikan Slamet Widodo, 54, warga  Dk. Nolodutan, Desa Makamhaji, Kecamatan Kartasura; truk Nopol AD 1318 H yang disopiri Widodo, 66, warga Kampung Sewu, Kec. Jebres, Solo, sepeda ontel yang dinaiki Fitri Nur Azizah.

Ekspedisi Mudik 2024

Namun sejauh ini, kronologi kejadian tragis itu masih dalam penyelidikan.

Kanitlaka Satlantas Polres Klaten, Ipda Panut Haryono, saat dimintai konfirmasi membenarkan adanya kecelakaan di Delanggu Klaten itu. Dia juga mengonfirmasi pengayuh sepeda angin yakni Fitri Nur Azizah meninggal dunia di lokasi kejadian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya