SOLOPOS.COM - Ilustrasi pasukan pemadam kebakaran menghadapi amukan si jago merah. (JIBI/Solopos/Antara/Aji Styawan)

Kebakaran Nganjuk terjadi di Pasar Kertosono.

Madiunpos.com, NGANJUK — Pasar Kertosono di Kabupaten Nganjuk terbakar, Minggu (1/10/2017) malam. Api diduga bersumber dari salah satu kios dan menjalar ke kios lainnya.

Promosi Pegadaian Buka Lowongan Pekerjaan Khusus IT, Cek Kualifikasinya

“Saat ini, tim pemadam masih berupaya keras memadamkan api. Ini ada dari PMK Kabupaten Nganjuk, Jombang, serta dari PG Lestari, yang membantu pemadaman api,” kata Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Pemkab Nganjuk Agus Irianto saat dihubungi lewat telepon seluler, Minggu malam.

Pasar Kertosono terletak di Kelurahan Banaran, Kecamatan Kertosono, Kabupaten Nganjuk, dan merupakan salah satu pasar tradisional di kabupaten tersebut. Di lokasi itu, terdapat ratusan pedagang yang setiap hari berjualan.

Agus Irianto menambahkan kebakaran terjadi sekitar pukul 22.00 WIB. Diduga, karena banyak bahan-bahan yang mudah terbakar, api sangat cepat membakar kios lainnya.

“Menurut informasi, api bersumber dari salah satu kios, diduga karena arus pendek. Saat ini, petugas masih berupaya memadamkan api,” kata dia.

Pemkab bsejauh ini elum mengetahui dengan pasti berapa jumlah kios yang terbakar serta kerugian yang diderita.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Nganjuk Sukoyono mengatakan sudah mengirim mobil pemadam kebakaran menuju ke lokasi.

“Ini petugas juga berupaya terus memadamkan api di pasar. Ini truk tangki juga terus diisi air dikirim ke lokasi kebakaran,” kata Sukoyono.

Lokasi kebakaran itu juga menjadi tontonan warga. Mereka bahkan berdesak-desakan menonton proses pemadaman api.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya