SOLOPOS.COM - Penutupan pendakian Gunung Lawu di Cemoro Sewu, Magetan, Sabtu (17/10/2015). (JIBI/Solopos/Antara/Siswowidodo)

Kebakaran Lawu memakan lima pendaki tewas. BPBD langsung bergerak cepat dengan mengevakuasi pendaki lainnya yang masih berada di pos 3 Cemoro Sewu, Magetan.

Solopos.com, MAGETAN — Sebanyak 5 pendaki Gunung Lawu ditemukan tewas terbakar antara pos 3 dan pos 4 Cemoro Sewu, Magetan. Sementara itu sebanyak 13 pendaki diketahui terjebak kebakaran lereng Gunung Lawu di pos 3.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Hingga berita ini diturunkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Magetan dan Polres Magetan masih berkoordinasi melakukan evakuasi pendaki yang terjebak api.

BPBD saat ini sudah mengerahkan tim untuk mengevakuasi seluruh rombongan pendaki yang dilaporkan terjebak kebakaran di Pos 3 lereng Gunung Lawu.

“Seluruh kendaraan operasional, mobil maupun trail saya perintahkan untuk melakukan evakuasi,” kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Magetan, Agung Lewis kepada Detik melalui sambungan telepon seluler, Minggu (18/10/2015).

Selain itu, Agung juga sudah berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Magetan untuk mengerahkan seluruh ambulans dan puskesmas serta tenaga kesehatan untuk membantu proses evakuasi.

“Kepala Dinas Kesehatan sudah menyanggupi dan segera mengkoordinir tenaga medis dan ambulans untuk membantu proses evakuasi,” ungkapnya.

Untuk sementara, sudah 13 pendaki asal SMK Yosonegoro sudah berhasil dievakuasi dalam keadaan selamat karena adanya kebakaran di hutan di lereng gunung. Rombongan ini berbeda dengan lima pendaki yang ditemukan tewas terbakar.

“Laporan sementara, 5 pendaki yang meninggal dunia, untuk identitas masih belum diketahui,” lanjut Agung yang mengaku terus memantau jalannya proses evakuasi itu.

Informasi yang diterima, lima pendaki yang tewas itu berasal dari Ngawi. Selain lima tewas, ada seorang pendaki yang ditemukan luka bakar 50 persen dan kritis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya