SOLOPOS.COM - Karyawan membersihkan puing akibat musibah kebakaran di gudang Banoli, Gergunung, Klaten Utara, Sabtu (23/7/2016). Akibat musibah kebakaran itu, pengelola Banoli menderita kerugian mencapai jutaan rupiah. (Ponco Suseno/JIBI/Solopos)

Kebakaran Klaten terjadidi Gergunung.

Solopos.com, KLATEN — Musibah kebakaran terjadi di Gudang oli, Banoli di Girimulya, Gergunung, Klaten Utara, Sabtu (23/7/2016) pukul 08.00 WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tak ada korban jiwa dalam musibah tersebut, namun kerugian material ditaksir mencapai jutaan rupiah. Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, musibah kebakaran berawal dari terbakarnya sampah ban dan kertas di gudang.

Ekspedisi Mudik 2024

Belum diketahui pasti, penyebab kebakaran itu apakah disebabkan bekas putung rokok atau penyebab lainnya. Akibat kebakaran itu, tiga sepeda motor di dalam gudang ikut terbakar.

“Kalau penyebab kebakarannya belum diketahui. Saat kejadian juga tidak ada orang di gudang,” kata karyawan Banoli, Dwi, 35, saat ditemui wartawan di Klaten Utara, Sabtu.

Setelah mengetahui musibah kebakaran, karyawan Banoli langsung melaporkan hal itu ke petugas pemadam kebakaran (Damkar) Klaten dan Polsek Ketandan. Sejumlah petugas Damkar langsung mendatangi lokasi.

“Yang piket pagi tadi langsung ke lokasi. Kebetulan, jarak lokasi dengan markas Damkar tak terlalu jauh.  Tadi dikerahkan dua Damkar yang berisi air kurang lebih 6.000 liter,” kata petugas Damkar Klaten, Heribertus.

Salah satu anggota Polsek Ketandan juga telah menerima laporan kebakaran tersebut. “Tadi laporan secara tertulis sudah dilaporkan ke Polres Klaten. Yang jelas, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tadi. Kerugian material juga tidak terlalu banyak,” kata anggota Polsek Ketandan yang enggan disebutkan namanya itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya