SOLOPOS.COM - Ilustrasi kebakaran (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, KARANGANYAR – Kebakaran di pabrik triplek PT. Prima Parquet Indonesia (PPI) yang terletak di Desa Dagen, Kecamatan Jaten sulit dipadamkam. Mesin oven ludes terbakar, Selasa (5/11/2013) sekitar pukul 20.00 WIB.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Karanganyar, Aji Pratama Heru K, mengatakan proses pemadaman kobaran api berlangsung cukup lama lantaran banyak terdapat benda-benda yang mudah terbakar.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pihaknya mengerahkan beberapa unit mobil damkar untuk memadamkan kobaran api termasuk bantuan mobil damkar dari Kota Solo.

Menurutnya,  mesin oven yang terbakar tergolong mesin tua sehingga cepat panas saat beroperasi. Diduga suhu panas dalam mesin oven itu memercikkan api yang merembet ke serbuk gergaji yang berada di sekitar mesin oven. “Hingga pukul 22.30 WIB, api masih belum dapat dijinakkan. Ada mobil damkar bantuan dari Kota Solo yang ikut membantu proses pemadaman,” terangnya.

Sementara Kapolsek Jaten, AKP Poniran, mewakili Kapolres Karanganyar, AKBP Martireni Narmadiana menjelaskan pihaknya belum dapat memastikan penyebab bencana kebakaran tersebut. Saat ini, petugas masih melakukan penyelidikan penyebab kebakaran itu.

Namun, dugaan awal kebakaran berasal dari percikan api di dalam mesin oven pengolahan tripleks.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya