SOLOPOS.COM - Komentar Inul Daratista terkait kebakaran Inul Vista (Instagram)

Kebakaran Inul Vista di Manado menelan 12 korban jiwa.

Solopos.com, MANADO – Kebakaran tempat karaoke Inul Vista, Minggu (25/10/2015), di Manado menelan 12 korban jiwa. Sang pemilik karaoke sekaligus pendangdut Inul Daratista buka suara terkait musibah tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Melalui akun Instagramnya yang beralamat @inul.d, ia menyampaikan rasa duka mendalam kepada para korban.

Ekspedisi Mudik 2024

sbgm CEO’ inul vizta management menghaturkan TURUT BERBELA SUNGKAWA yg sebesar2nya atas korban kejadian kebakaran di INUL VIZTA MANADO ,” tulis Inul di akun Instagramnya, Minggu.

Suami Adam Suseno tersebut juga berharap keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran.

“Berharap di bukakan pintu MAAF yg sebesar2nya atas tragedi kejadian naas semalam semoga kelg yg ditinggalkan diberikan ketabahan dan kesabaran,” lanjut Inul.

Komentar Inul Daratista terkait kebakaran Inul Vista (Instagram)

Komentar Inul Daratista terkait kebakaran Inul Vista (Instagram)

Inul Daratista juga meminta maaf belum bisa melayani pertanyaan dari wartawan terkait kebakaran di rumah karaokenya, Inul Vista. Hal itu ia lakukan sembari hasil labfor dan penyelidikan dari Polda Manado.

“mohon MAAF buat smua media saya closed/pending dulu utk sementara waktu tindakan wwcr sambil menunggu hasil labfor dan penyidikan jg pemeriksaan dr POLDA (sulawesi utara) -MANADO terkait soal kebakaran smlm ‘mohon maaf dan wassalam,” tulis Inul terkait kebakaran yang terjadi di Inul Vista Manado.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya