SOLOPOS.COM - Tim Laboratorium Forensik Mabes Polri Cabang Semarang melakukan olah TKP di toko saerah yang terbakar habis pada Selasa (28/6 ) malam. Olah TKP digelar Kamis (30/6/2016). (Mayang Nova Lestari/JIBI/Harian Jogja)

Kebakaran Gunungkidul terjadi di toko Saerah, masih belum ditemukan penyebabnya

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL — Tim Laboratorium Forensik Mabes Polri Cabang Semarang memenuhi panggilan Polres Gunungkidul untuk melakukan pemeriksaan di Tempat Kejadian Perkara (TKP) toko Saerah yang habis terbakar pada Selasa (28/6/2016) lalu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

AKBP Teguh Prihmono yang menjadi  Katim olah TKP mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan pemeriksaan di lokasi kejadian untuk memastikan apakah dalam peristiwa kebakaran terdapat unsur tindak pidana atau tidak.

“Kami laKukan olah TKP, kalau nantinya ditemukan ada unsur tindak pidana maka harus dilakukan pemeriksaan lebih lanjut,” kata dia.

Usai olah TKP, dijelaskannya bahwa hasil belum dapat diketahui dalam waktu yang singkat. Pihaknya masih akan melakukan pendalaman terhadap element-element yang dijadikan sampel.

“Akan kami selidiki lebih lanjut karena membutuhkan peralatan yang ada di lab. Hasilnya belum dapat diketahui sekarang,” kata dia.

Prihmono mengatakan dalam penyelidikan yang fokus dibutuhkan waktu selama satu hingga tiga hari. Penyelidikan dilakukan dengan mendalami elemen abu dan instalasi jaringan seperti kabel yang dijadikan sampel.

“Kami sudah sisihkan beberapa element yang diperkirakan menjadi penyebab kebakaran. Tinggal dua kemungkinan yakni open flame [api terbuka] dan elektrik [konsleting],” kata dia.

Sementara itu, Iptu Edy Sosiawan Panit Reskrim Polsek Wonosari, yang turut mendampingi saat tim Labfor melakukan olah TKP mengungkapkan belum mengetahui secara pasti penyebab terjadinya kebakaran. Pihaknya memilih menunggu hasil pasti dari Tim Labfor.

“Kita tunggu saja hasil dari pemeriksaan labforensik beberapa saat mendatang,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya