SOLOPOS.COM - Pemilik toko elektronik Surya Wijaya di Blok E No. 9, pertokoan Kanjaengan, Hariyanto memberikan keterangan kepada pers saat meninjau tokonya yang terbakar, Minggu (19/6/2016). (JIBI/Semarangpos.com/Insetyonoto)

Kebakaran di Semarang yang terjadi di Blok E Pertokoan Kanjengan, kawasan Pasar Johar Semarang menyebabkan pedagang menderita kerugian ratusan juta rupiah.

Semarangpos.com, SEMARANG – Kebakaran di blok E Pertokoan Kanjengan, kawasan Pasar Johar Semarang, Sabtu (18/6/2016), menyisakan duka bagi para pedagang. Salah seorang pedagang barang elektronik yang tokonya terbakar, Tommy Harlianto, mengungkapkan sebagian besar stok barang dagangan untuk kebutuhan Lebaran 2016 ludes terbakar.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

”Barang-barang elektronik di toko cukup banyak, karena saya baru kulakan pada Jumat [17/6/2016], Sabtunya kebakaran,” katanya kepada Semarangpos.com saat menengok sisa-sisa kebakaran tokonya, Minggu (19/6/2016).

Pemilik Toko Elektronik Suara Gembira yang berada di Blok E No. 6 Pertokoan Kanjengan itu mengaku mengalami kerugian hingga Rp300 juta. ”Puluah LED, TV, kulkas, mesin cuci dan lainnya masih baru, terbakar. Kerugian antara Rp250 juta sampai Rp300 juta,” ungkapnya.

Tommy menambahkan dirinya untuk sementara waktu membuka toko di rumah untuk melayani pelanggan yang ingin membeli barang elektronik menjelang Lebaran 2016. ”Biasanya menjelang Lebaran, banyak konsumen yang membeli elektronik,” imbuhnya.

Sementara itu, pemilik Toko Elektronik Surya Wijaya di Blok E No. 9, Hariyanto, juga menyatakan untuk sementara membuka toko di rumah guna melayani pelanggan. ”Pelanggan atau konsumen bisa membeli barang elektronik di rumah, Jl. Taman Hasanuddin, Semarang,” ujar dia.

Dia lebih lanjut menyatakan, tidak sempat menyelamatkan semua barang-barang elektronik yang berada di lantai I dan II, pada saat kebakaran Sabtu lalu. Padahal, imbuh dia, stok barang elektronik, seperti LED, TV, magic jar, dan lainnya di tokonya sangat banyak karena untuk memenuhi kebutuhan Lebaran 2016.

”Kerugian mencapai Rp100 juta. Barang dan toko tidak diasuransikan. Saya pernang mengajukan asuransi ke CAR BCA tapi ditolak,” beber Hariyanto yang telah berjualan barang elektronik sejak 1981.

Sebanyak 14 toko di Blok E Kompleks Pertokoan Kanjengan, kawasan Pasar Johar Semarang, Sabtu (16/6/2016), ludes terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran tersebut. Sumber api, menurut petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Semarang, Heriyanto, berasal dari gudang toko buah yang berada di bagian selatan.

“Saat kejadian gudang buah milik Pak Gepeng yang disewa Mbak Mah dalam keadaan kosong,” katanya kepada Semarangpos.com, di lokasi kebakaran. Untuk keperluan penyelidikan penyebab kebakaran tersebut, polisi memasang police line di depan pintu toko-toko yang terbakar.

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya