SOLOPOS.COM - Rumah Sakit Darurat Covid-19 Boyolali. (Solopos/Bayu Jatmiko Adi)

Solopos.com, BOYOLALI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali berencana menambah kapasitas ruangan di Rumah Sakit Darurat Covid-19. Hal itu dilakukan sebagai antisipasi adanya penambahan kasus positif Covid-19 yang masih terjadi.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Boyolali, Ratri S. Survivalina, mengatakan sampai Sabtu (18/7/2020) siang, total ada 126 kasus positif Covid-19 di Boyolali. Dari jumlah tersebut 63 dinyatakan sembuh, tiga meninggal dunia, dan 60 kasus masih dalam petawatan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Jadi Ketua DPRD Termiskin Se-Jateng, Ini Jumlah Utang Suparno 

Sebanyak 60 kasus yang masih dalam perawatan, tiga di antaranya dirawat di ruang Brotowali RSUD Pandan Arang. Sebanyak 41 orang di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Boyolali, kemudian sisanya 16 orang tersebar di beberapa rumah sakit, baik di Solo, Purwodadi, dan Semarang.

Untuk antisipasi ketersediaan ruangan, saat ini di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Boyolali sedang proses untuk menambah tempat pelayanan.

Boyolali Tambah 7 Pasien Positif Covid-19, 5 dari Klaster Lamaran, Kumulatif 126 Kasus 

"Nanti naik sampai ke lantai tiga, dalam rangka antisipasi ketika ada penambahan kasus lagi di Boyolali. Sementara ini kapasitas ruang di Rumah Sakit Darurat sudah mencapai sekitar 50 kamar. Akan kami tambah lagi kurang lebih 18 kamar, jadi 68 kamar. Satu kamar isi dua orang," kata dia kepada wartawan.

Sedangkan untuk kapasitas di ruang Brotowali RSUD Pandan Arang saat ini adalah 16 pasien. Di sisi lain, terkait data terbaru untuk kasus Covid-19 di Boyolali, dia menyebutkan dari 126 kasus yang saat ini tercatat, sudah menunjukkan adanya tujuh tambahan kasus baru dari data sebelumnya.

1.350 Orang Ikuti Tes Swab Massal di Balaikota Solo 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya