SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Dok)

Kasus keracunan terjadi di sebuah wilayah Indonesia yang mengakibatkan sedikitnya 100 anak sakit.

Solopos.com, NEW DELHI-Sedikitnya 100 anak jatuh sakit pada Sabtu (15/8/2015), setelah mereka mengkonsumsi permen yang dibagikan oleh seorang kepala desa di Kabupaten Darbhanga, Negara Bagian Bihar, India Timur, saat Peringatan Hari Kemerdekaan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Menurut laporan media setempat, Indo-Asian News Service, dengan mengutip keterangan polisi, peristiwa itu terjadi di Desa Ranipur di Darbhanga, sekitar 200 kilometer dari Ibu Kota Negara Bagian tersebut, Patna.

Ekspedisi Mudik 2024

Seperti dilansir kantor berita Xinhua, Minggu (16/8/2015), seorang orang kepala desa membagikan permen kepada anak-anak di desanya pada Peringatan Hari Kemerdekaa. Namun tak setelah mengkonsumsi permen itu, banyak anak jatuh sakit; mereka mengeluh tak enak badan dan mulai muntah.

Setelah dibawa ke rumah sakit, sedikitnya 20 anak menderita sakit kritis, sementara orang tua dan kerabat anak-anak itu melancarkan protes dan menuntut tindakan terhadap kepala desa itu.

Peristiwa anak-anak keracunan makanan kadang-kala terjadi di India.

Pada Juli 2013, setidaknya 23 murid sekolah meninggal di satu sekolah dasar di Kabupaten Saran di Negara Bagian Bihar, setelah mereka menyantap makanan yang tercemar pestisida.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya