SOLOPOS.COM - Ilustrasi penanganan flu burung. (Dok/JIBI)

ilustrasi

Harian Jogja.com, SLEMAN—Pasien suspect flu burung berinisial NKA, 35, yang dirawat intensif di ruang isolasi RSUP Dr. Sardjito, Jogja, masih koma dan belum sadarkan diri.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kabag Hukum dan Humas RSUP Dr. Sardjito, Trino Heru Nugroho,  mengakui pihaknya tengah menangani seorang pasien yang diduga terjangkit virus avian influenza atau H5N1 itu.

“Berdasarkan laporan yang saya terima, hasilnya negatif. Tetapi, NKA masih kami rawat intensif di ruang isolasi dengan bantuan alat bantuan pernapasan ventilator dan obat-obatan khusus,” ujarnya saat ditemui Harian Jogja.com.

Dijelaskan Heru, awalnya NKA dirawat di RS Bethesda Jogja sebelum dirujuk ke RSUP Dr.Sardjito. Sejak masuk pada Rabu (28/8/2013), kondisi NKA sudah koma. Heru menambahkan, selama dirawat NKA ditangani oleh tiga dokter spesialis penyakit dalam yang diketuai oleh dokter Soewardi.

“Sampai saat ini NKA masih koma. Dari laporan awal, pasien dinyatakan suspect flu burung sehingga perlu ditangani di sini. Kami juga sudah mengirim sampel darah ke Jakarta untuk diteliti. Sayangnya, ketua tim dokter sedang berada di Barcelona [Spanyol] saat ini,” katanya.

Dari penelusuran Harian Jogja.com, NKA merupakan peneliti muda di Pusat Sosial Ekonomi dan Kebijakan Pertanian, Kementerian Pertanian di Bogor. NKA mendapatkan gelar sarjana pertanian (jurusan Teknologi Industri Pertanian) dari Universitas Gadjah Mada pada 1999. Pendidikan S2 di tempuh di universitas yang sama dan selesai dengan gelar Magister Sains (MS) pada 2001.

Dalam jabatan struktural, NKA menjabat sebagai Kepala Sub. Bidang Evaluasi dan Pelaporan di Pusat Analisis Sosek dan Kebijakan Pertanian Badan Penelitian dan Pengembangan di Kementerian Pertanian, sejak Agustus 2010 hingga sekarang.

“Saat ini, pasien belum bisa ditemui. Saya belum tahu apa yang menyebabkan NKA koma karena itu kewenangan tim dokter. Saya juga tidak mengetahui keberadaan keluarganya,” ujar Heru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya