SOLOPOS.COM - Ilustrasi corona menular melalui udara (Freepik)

Solopos.com, KLATEN — Jumlah kasus konfirmasi positif Covid-19 Kabupaten Klaten bertambah 64 orang dalam sehari, Senin (10/5/2021). Penambahan terbanyak berasal dari Kecamatan Prambanan, yakni 11 orang.

Koordinator Penanganan Kesehatan Satgas PP Covid-19 Klaten, Cahyono Widodo, mengatakan penambahan kasus Covid-19 itu tersebar dari sejumlah kecamatan. Selain Prambanan yang menyumbang 11 kasus, penambahan kasus positif Covid-19 berasal dari Jogonalan 10 orang, Wedi 9 orang, Klaten Tengah 9 orang.

Promosi Siap Mengakselerasi Talenta Muda, Pegadaian Lantik Pengurus BUMN Muda Pegadaian

Kemudian Karanganom lima orang, Ceper empat orang, Delanggu empat orang, Cawas tiga orang, Klaten Utara tiga orang, Jatinom dua orang, Kebonarum dua orang, Bayat satu orang. Kemalang satu orang, Manisrenggo satu orang, Wonosari satu orang.

Baca Juga: ABG Sopir Mobil Terobos Penyekatan Klaten Baru Setahun Bisa Nyetir

“Sebanyak 13 orang terpapar virus corona saat beraktivitas sehari-hari di Klaten, lima orang terpapar di luar daerah. Sisanya kontak erat kasus Covid-19 sebelumnya,” kata Cahyono Widodo kepada Solopos.com, Senin (10/5/2021).

Cahyono Widodo mengatakan selain tambahan kasus positif Covid-19 dengan jumlah terbanyak dari Prambanan, kasus kematian pasien positif Corona di Klaten juga bertambah tiga orang.

Pasien Covid-19 Klaten Sembuh

Perinciannya, satu orang dari Kecamatan Wonosari, yakni S, 78, perempuan, meninggal pada 10 Mei 2021. Kemudian RPS, 72, laki-laki asal Klaten Tengah yang meninggal pada 9 Mei 2021. Mendiang RPS terkonfirmasi positif Covid-19 sejak, 3 Mei 2021.

Baca Juga: Mobil VW Kuning Terobos Penyekatan Klaten Dibeli Second, Segini Harganya

“Pasien Covid-19 meninggal dunia berikutnya, yakni S, 63, laki-laki asal Wedi. S meninggal dunia pada 10 Mei 2021. Yang bersangkutan terkonfirmasi positif Covid-19 sejak 4 Mei 2021,” katanya.

Sedangkan pasien Covid-19 yang sembuh, lanjut Cahyono, jumlahnya ada 38 orang pada Senin (10/5/2021). Seluruh pasien Covid-19 yang sembuh sudah menjalani perawatan di rumah sakit (RS)/isolasi mandiri di bawah pengawasan tim medis.

Baca Juga: Diduga Keracunan Takjil, Puluhan Warga Tukringin Karangpandan Karanganyar Dilarikan Ke RS

Puluhan pasien Covid-19 yang sembuh berasal dari Ceper dua orang, Juwiring 15 orang, Kebonarum tiga orang, Klaten Selatan dua orang. Ngawen satu orang, Polanharjo dua orang, Prambanan 11 orang, Wonosari dua orang.

“Jumlah kumulatif positif Covid-19 Klaten mencapai 8.129 orang. Dari jumlah itu, 371 orang menjalani perawatan/isolasi mandiri, 7.226 orang sembuh, dan 532 orang meninggal dunia,” kata Cahyono.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya