SOLOPOS.COM - Ilustrasi tes Covid-19. (Reuters)

Solopos.com, KLATEN — Jumlah kasus positif Covid-19 di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah ber-tambah dua per Kamis (23/7/2020). Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, dua penambahan pasien positif Covid-19 berasal dari Kecamatan Delanggu dan Kecamatan Ceper.

Pasien positif Covid-19 asal Delanggu berinisial SH, 62, laki-laki. SH telah menjalani tes swab sebanyak dua kali, yakni pada 13 Juli 2020 dan 14 Juli 2020.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Hasil tes swab yang keluar pada 18 Juli 2020 tersebut menyatakan SH positif Covid-19. Diduga pasien tersebut terpapar virus corona saat mengunjungi fasilitas pelayanan kesehatan guna perawatan kesehatannya di rumah sakit (RS) di Solo. Saat ini, yang bersangkutan dirawat di RS Moewardi Solo.

Dianggap Berjasa saat Pandemi, Ketua RT/RW di Klaten Bakal Dapat Bantuan Sembako

Pasien positif Covid-19 lainnya berasal dari Kecamatan Ceper, yakni SBH, 54, laki-laki. Di waktu sebelumnya, yang bersangkutan menjalani tes swab pada 16 Juli 2020.

Hasil tes swab yang menunjukkan terkonfirmasi positif Covid-19 keluar 21 Juli 2020. Diduga pasien tersebut terpapar virus corona saat melakukan aktivitas pekerjaan sebagai karyawan di Solo. Saat ini, yang bersangkutan dirawat di Rumah Sakit Jiwa Daerah (RSJD) Solo.

Sembuh 1

"Selain ada dua pasien positif Covid-19, ada juga satu pasien positif Covid-19 yang sembuh," kata Jubir Gusgas PP Covid-19 Klaten, Cahyono Widodo, kepada Solopos.com, Kamis (23/7/2020).

Cahyono Widodo mengatakan seorang pasien positif Covid-19 yang sembuh, yakni ASB, 31, laki-laki. Pasien tersebut berasal dari Kecamatan Pedan. Pasien tersebut menjalani perawatan di RS UNS Solo sejak 17 Juli 2020.

"Dengan hasil pemeriksaan tersebut, pasien dinyatakan sembuh dan hari ini diperbolehkan pulang namun tetap melakukan isolasi mandiri selama 14 hari," katanya.

Kasus Positif Covid-19 Melesat, Ponorogo Dapat Bantuan Mesin PCR

Dengan tambah dua pasien positif Covid-19 dan seorang pasien positif Covid-19 di Klaten yang sembuh, jumlah kasus positif Covid-19 di Kabupaten Klaten mencapai 111.

Dari jumlah tersebut, sebanyak 54 orang menjalani perawatan di rumah sakit (RS). Sedangkan 51 orang dinyatakan telah sembuh dan enam orang meninggal dunia.

"Masyarakat diharapkan lebih disiplin menaati protokol pencegahan Covid-19," kata Cahyono Widodo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya