SOLOPOS.COM - Ilustrasi vaksin corona. (Freepik)

Solopos.com, GROBOGANKasus pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Grobogan setelah Lebaran terus bertambah. Dalam tiga hari ada tambahan tujuh kasus baru, salah satunya pasien positif yang sudah meninggal dunia sebelum hasil swab keluar.

Meski demikian ada kabar gembira dalam penanganan pasien Covid-19 di Grobogan. Satu pasien positif berinisial E, 34, warga Ngraji, Kecamatan Purwodadi dinyatakan sembuh, Rabu (10/6/2020). Pasien E telah menjalani perawatan hampir satu bulan di salah satu RS di Semarang.

Promosi Program Pemberdayaan BRI Bikin Peternakan Ayam di Surabaya Ini Berkembang

“Perkembangan kasus Covid-19 di Grobogan, ada tambahan dua kasus positif. Salah satu pasien sudah meninggal beberapa hari lalu sebelum hasil uji swab keluar. Kemudian satu orang lagi masih dirawat di Semarang. Info lainnya ada satu pasien sembuh,” jelas Ketua Harian Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Grobogan, Endang Sulityoningsing kepada wartawan, Rabu.

Karanganyar Zona Kuning Covid-19, Bupati: Sudah Boleh Ngapa-Ngapain

Tambahan dua kasus baru positif Covid-19 di Grobogan berdasarkan hasil uji swab yang diterima gugus tugas pada Rabu. Yaitu seorang perempuan berinisial SM, 43, dari Desa Tanggungharjo, Kecamatan Grobogan. SM telah meninggal beberapa hari lalu setelah dirawat di RSUP Kariadi Semarang.

Kemudian satu pasien terkonfirmasi positif Covid-19 lainnya adalah pria berinisial D, 36, warga Desa Cekel, Kecamatan Karangrayung. Yang bersangkutan saat ini menjalani perawatan di RSUD KRMT Wongsonegoro Kota Semarang.

Lagi! 3 Kuli Panggul Pasar Kobong Semarang Asal Sragen Positif Corona

Dengan adanya tambahan dua kasus baru dan satu pasien sembuh, data Covid-19 di Kabupaten Grobogan berubah. Total ada 29 kasus positif Covid-19 pada Rabu. Kemudian jumlah pasien meninggal dari semula tiga berubah menjadi empat orang.

Sedangkan pasien sembuh dari Corona di Grobogan dari semula 12 orang bertambah menjadi 13 orang. Sementara pasien yang dirawat karena sembuh jumlahnya tidak berubah tetap 12 orang.

Wastafel Portabel "Injak" Diminati Jelang New Normal, Berapa Harganya?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya