SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Karier pemain Francesco Totti yang mulai dipinggirkan di AS Roma.

Solopos.com, ROMA – Francesco Totti mulai merasa frustasi dengan kariernya di AS Roma. Sang kapten sekaligus ikon klub Ibu Kota Italia itu jarang dimainkan pelatih Luciano Spaletti.

Promosi Isra Mikraj, Mukjizat Nabi yang Tak Dipercayai Kaum Empiris Sekuler

Spaletti menggantikan Rudi Garcia yang dipecat pada Januari 2016 lalu. Sejak saat itu, Totti yang sudah sembuh dari cedera jarang dimainkan oleh Spaletti. Tercatat dia baru bermain 35 menit dalam dua pertandingan Roma sejak dibesut pelatih berkepala plontos itu. Dua pertandingan itu dilalui Totti sebagai pemain pengganti.

Totti memang sudah tak muda lagi karena sudah berusia 39 tahun. Namun dia masih bisa berkontribusi untuk Roma. Terbukti musim lalu dia masih cukup produktif untuk Gialorossi. Tapi kini dia mulai terpinggirkan.

“Aku merasa seperti seorang pemain yang secara fisik dalam bentuk yang bagus dan aku ingin bermain. Aku sudah sembuh dari cedera dan kalau aku tidak bermain maka itu murni karena alasan taktik,” kata Totti seperti dilansir Football Italia, Minggu (21/2/2016).

“Aku tidak bisa tetap di Roma dengan cara seperti ini. Rasanya menyakitkan berada di bangku cadangan. Aku tahu betul bahwa di usiaku, aku akan bermain lebih sedikit tapi mengakhiri karier seperti ini jadi hal yang buruk bagiku sebagai seorang pria dan apa yang sudah kuberikan kepada Roma. Aku menuntut respek yang lebih besar setelah apa yang kulakukan di sini,” tegas pemain yang dijuluki Pangeran Roma itu.

“Hubunganku dengan Spalletti? Kami mengatakan ‘selamat pagi’ dan ‘selamat malam’. Itu saja. Dia sudah mengatakan hal-hal yang manis di media, tapi tidak bilang langsung kepadaku. Aku menghormati dia sebagai pelatih dan berpikir dia memiliki apa yang diperlukan untuk tetap di Roma,” lanjutnya.

Dengan rasa frustasi itu, Totti pun diisukan bakal hengkang dari Roma akhir musim nanti. Apalagi kontraknya di Stadion Olimpico akan berakhir Juni 2016 nanti. Sejauh ini MLS, Tiongkok, dan Timur Tengah menjadi liga-liga yang kerap dikaitkan dengan Totti.

“Kontrakku habis pada Juni, aku menunggu kabar dari [presiden klub James] Pallotta dan akan mengevaluasi situasinya. Aku mengharapkan keadilan dengan orang-orang mengatakan kepadaku situasinya dan bagaimana kondisinya,” pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya