SOLOPOS.COM - Javier Mascherano-skysport

Karier pemain Javier Mascherano yang bisa merumput kembali di Liga Inggris.

Solopos.com BARCELONA – Bintang Barcelona, Javier Mascheramo, mulai memikirkan masa depannya. Meskipun kontraknya bersama Barcelona masih tersisa dua musim lagi, namun Mascherani mengungkapkan kemungkinannya kembali ke Liga Inggris.

Promosi Yos Sudarso Gugur di Laut Aru, Misi Gagal yang Memicu Ketegangan AU dan AL

Mascherano sendiri bukan pemain yang asing bagi Liga Inggris. Sebelum ke Barcelona, Mascherano bermain tiga musim untuk Liverpool. Dia kemudian pindah ke Barcelona setelah pelatih Rafael Benitez yang merekrutnya juga pergi.

Meski mengakui masih memiliki perasaan yang besar untuk Liverpool, tapi Mascherano tak menutup kemungkinan bermain dengan salah satu rival The Reds jika kembali ke Inggris lagi. “Perasaan yang aku punya untuk Liverpool tidak berarti aku terikat dengan mereka,” ujarnya dilansir Mirror.co.uk, Jumat (19/2/2016).

“Aku memiliki cinta untuk Liverpool dan selalu memilikinya tapi jika di masa depan sebuah tim Liga Inggris memberiku kesempatan, kamu tidak bisa mengatakan [Tidak, aku hanya bermain untuk satu tim],” sambungnya.

“Kita seorang profesional, ini adalah hidup kita. Apapun yang terjadi, perasaanku untuk Liverpool tidak akan berubah,” imbuh pemain asal Argentina itu.

Mascherano juga mengungkapkan keadaan ketika dimana dirinya harus meninggalkan Inggris dan terbang ke Spanyol. Menurutnya ada sebuah proyek yang gagal ketika dirinya di Liverpool. Ya kala itu, Mascherano gagal memenangi satu trofi pun bersama The Reds selama tiga musim.

“Ketika Rafa pergi, mereka tahu aku juga pergi. Aku merasa proyek telah gagal. Rafa pergi, aku merasa tidak ada arah. Aku sangat sedih karna harus pergi dengan caraku. Apa yang terjadi harus terjadi. Mereka menjanjikanku jika ada sebuah penawaran bagus dan mereka melepaskanku karena klub sedang dalam masa perpecahan,” tutupnya.

Bersama Barca, Mascherano cukup berjaya. Setidaknya 16 gelar juara sudah dia dapatkan bersama Barca antara lain, dua kali Liga Champions, dua Piala Super Europa, tiga kali Liga Spanyol, dua Copa del Rey, dan sisanya La Liga Spanyol. Claudia Noventa/JIBI/Solopos.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya