SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Karier pemain Carlos Bacca belum menentu di AC Milan.

Solopos.com, MILAN – Carlos Bacca memang menjadi andalan AC Milan pada musim lalu. Namun, situasinya berbeda di musim ini lantaran Milan telah banyak mendatangkan pemain anyar.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Masa depan Bacca di Milan kemudian dispekulasikan. Dia diprediksi tak akan menjadi pilihan utama pelatih Vicenzo Montella. Agen Bacca Sergio Barila pun angkat bicara dan menyebut kliennya membuka opsi hengkang namun juga tak menutup kemungkinan untuk bertahan.

Milan memang jorjoran pada bursa transfer musim panas ini. Setidaknya ada 10 pemain yang didatangkan Rossonerri, dengan dua di antaranya merupakan striker. Dua pemain itu adalah Andre Silva dan Fabio Borini.

Kehadiran Silva dan Borini pun mengancam posisi Bacca. Apalagi masih ada M’Baye Niang dan pemain muda Patrick Cutrone. Cutrone sendiri sudah menunjukkan ketajaman di laga pramusim.

Bacca sendiri sudah mempertimbangkan untuk hengkang jika Milan tak bisa memberi jaminan kesempatan bermain. Apalagi, itu berpengaruh pada posisinya di Timnas Kolombia. Padahal, ia ingin tampil di Piala Dunia 2018.

“Dia masih punya tiga tahun untuk dijalani di kontraknya, jadi ada kemungkinan dia akan bertahan tapi hanya kalau aspek-aspek olahraganya menguntungkan. Ini adalah tahun Piala Dunia, dia perlu dalam kondisi bagus dan punya musim sebaik mungkin menuju ke turnamen tersebut di Rusia,” ujar Barila seperti dilansir Football Italia, Rabu (9/8/2017).

“Kalau dia harus meninggalkan Milan dan Sevilla menawarkan kesempatan penting, saya rasa dia akan melihatnya dengan pertimbangan sangat positif. Benar bahwa ada juga tawaran-tawaran dari Tiongkok dan mereka sedang mencoba pemain-pemain level top dari Eropa.”

“Situasinya sendiri menunjukkan itu, tapi Carlos tidak memikirkannya. Carlos ingin bertahan di Eropa dan bersaing di level yang penting,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya