SOLOPOS.COM - Filipo Inzaghi (JIBI/acmilan.ro)

Harianjogja.com, MILAN—Pelatih Milan, Filipo Inzaghi menegaskan semua jajaran staf dan pemain harus serius dan satu visi membangkitkan AC Milan. Pippo, panggilan akrab Inzaghi juga menegaskan butuh perjuangan keras untuk memulai musim dengan kemenangan.

“Saya seorang realis. Saya tahu bahwa setelah tempat kedelapan [musim sebelumnya], Anda tidak bisa memikirkan bagaimana bisa menang start. Saya hanya dapat meyakinkan Anda bahwa tim ini akan memberikan segalanya di lapangan,” ujar Inzaghi seperti dikutip La Gazzeta Dello Sport, Selasa (15/7/2014).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Menurut pelatih yang memenangi semua tropi selama bermain untuk Rossoneri ini, benang merah AC Milan sudah jelas. Yakni bagaimana semua pemain, pelatih dan jajaran staf mampu bekerjasama sebagai juara.

Seluruh pemain harus bermental pemenang. Tidak ada halangan atau rasa rendah diri sedikitpun untuk memulai musim depan.

“Semua ingin kembali untuk melakukannya dengan baik. Pemain Milan haruslah membuat sulit lawan-lawan mereka. Mereka mengenakan jersey merah hitam untuk menjadi profesional yang serius,” imbuh Inzaghi.

Inzaghi diplot menggantikan pelatih sebelumnya yang juga rekan setimnya, Clerence Seedorf. Milan diterget mampu berbicara banyak di Italia dan kembali bersinar di Eropa. (JIBI/La Gazzeta Dello Sport).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya