SOLOPOS.COM - Luis Enrique (Twitter)

Karier pelatih Luis Enrique yang bakal diperpanjang kontraknya oleh Barcelona.

Solopos.com, BARCELONA — Barcelona tidak hanya akan memperpanjang kontrak Lionel Messi. Tim raksasa Catalan itu juga bakal menyodorkan perpanjangan kontrak bagi Pelatih Luis Enrique.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Enrique dilaporkan akan meneken perpanjangan kontraknya di Camp Nou, pada Januari 2017 mendatang. Kontrak pelatih yang membawa Barcelona menjadi juara Liga Primera secara back-to-back dalam dua musim perdananya sebagai entrenador skuat utama Catalan itu habis akhir musim 2016/2017. Jadi, Barca harus cepat-cepat membuat gerakan untuk memagari pelatih berusia 46 tahun itu.

Ini akan menjadi kali kedua Enrique memperbarui kontrak dengan Barcelona. Sebelumnya, mantan pelatih AS Roma tersebut menandatangani perpanjangan kontraknya selama setahun pada akhir 2014/2015.

Meski hampir dipastikan akan kembali memperpanjang kontraknya, Enrique belum mengonfirmasi masa depannya tersebut. Akan tetapi Wakil Presiden, Barcelona, Jordi Mestre, tetap rileks menanggapi hal itu. Dia memperkirakan kontrak baru untuk Enrique akan beres pada Januari 2017 nanti.

“Kami tidak buru-buru dan saya pikir dia juga tidak buru-buru, namun kami akan mengajukan tawaran ke dia, pastinya. Apakah Januari mendatang? Ya, sekitar itu,” jelas Mestre, seperti dilansir Soccerway, Senin (18/7/2016).

Memang tidak ada alasan bagi Barca untuk menggantungkan nasib Enrique. Mantan kapten Barca itu telah menyumbang tujuh trofi hanya dalam dua musim pertamanya sebagai pelatih tim berjuluk Blaugrana itu.

“Dia memenangi treble pada musim perdananya dan brace dengan Piala Super Eropa dan Piala Dunia Klub. Saya tahu para pemain bahagia dengannya,  dan juga kami. Dia memenangi banyak titel, bahagia dan suka kota ini. Mengapa harus pergi? Opsi pertama adalah Luis Enrique, opsi kedua Luis Enrique, dan opsi ketiga Lucho [sapaan Luis Enrique],” jelas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya