SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Antara)

Pemerintah Desa Karangmojo Gunungkidul mengusulkan sebanyak 1.800 bidang tanah untuk mendapatkan sertifikat

Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Pemerintah Desa Karangmojo Gunungkidul mengusulkan sebanyak 1.800 bidang tanah untuk mendapatkan sertifikat. Usulan tersebut untuk memenuhi Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) gratis dari pemerintah.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Program nasional yang menargetkan lima juta sertifikat di seluruh Indonesia itu kini mulai berjalan dengan dilakukan pendataan di tingkat desa. Di Desa Karangmojo sendiri sedikitnya ada 1.800 bidang tanah yang diusulkan untuk dapat mengikuti PTSL.

Ekspedisi Mudik 2024

Kepala Desa Karangmojo, Supriyono mengatakan telah mengumpulkan sebanyak 16 kepala dusun untuk mendata sejumlah bidang tanah yang hendak diikutkan dalam program PTSL. Semua bidang tanah yang telah didata nantinya akan didaftarkan kemudian dilakukan pengukuran.

”Kalau kondisi tanahnya tidak ada masalah serta tidak ada sengketa dan dilelengkapi dengan persyaratannya, maka outputnya nanti akan mendapatkan sertifikat. Tetapi sebaliknya jika tidak memenuhi persayaratan, tidak semuanya mendapat sertfikat. Namun yang jelas semua bidang tanah sudah terdaftar, tujuannya untuk menghindari tumpang tindih kepemilikan“ kata dia seperti dikutip di laman resmi Desa Karangmojo, Sabtu (26/8/2017).

Sementara itu, terkait biaya dalam pendaftaran tanah, Kasi Pemerintahan Desa Karangmojo, Musidi menjelaskan tidak ada biaya yang dibebankan. Untuk melakukan sosialisasi, pengumpulan data fisik, pengumpulan data yuridis, pendaftaran sampai dengan penerbitan sertifikat ditanggung oleh pemerintah. Tetapi untuk pemenuhan persyaratan, pemasangan patok dan materai ditanggung oleh masyarakat.

“Untuk biaya administrasinya seperti materai dan lainnya ditanggung oleh masyarakat, untuk persyaratannya KTP, surat tanah dan PBB tahun berjalan,” kata Musidi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya