SOLOPOS.COM - Pengamatan hilal Tim Astronomi dan Ilmu Falak dari MAN 1 Solo, Kamis (23/4/2020). Hasil Sidang Isbat menetapkan 1 Ramadan 1441 Hijriah jatuh pada 24 April 2020 artinya hari pertama akan dimulai besok. (Antara/Maulana Surya)

Solopos.com, SOLO -- Untuk mengetahui kapan Lebaran 2021, kamu bisa melihat sidang isbat penentuan Idul Fitri 1442 H dengan link streaming di bawah ini.

Kementerian Agama atau Kemenag kembali menggelar sidang isbat (penetapan) awal bulan Syawal 1442 H pada hari ini, Selasa (11/5/2021).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga:  5 Gaya Cantik Yuni Rahma: Istri Bupati Nganjuk yang Juga Penyanyi

"Isbat awal Syawal digelar 11 Mei 2021 atau 29 Ramadan 1442 H secara daring dan luring," terang Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin, sebagaimana dikutip dari situs resmi Kemenag, Selasa.

Lalu, kira-kira kapan Lebaran 2021 tiba, Rabu atau Kamis?

Baca Juga: Catat Nih Deretan Wisata di Soloraya yang Buka Saat Lebaran 2021

Sebelumnya, Pimpinan Pusat Muhammadiyah telah menetapkan kapan Lebaran 2021 tiba, yakni pada 13 Mei 2021.

Keputusan tersebut tertuang dalam Maklumat Nomor 01/MLM/I.0/E/2021 yang ditandatangani oleh Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir pada 26 Januari 2021.

Baca Juga:  Modus Kocak Pemudik: Naik Ambulans Hingga Truk Pengangkut Motor

Sementara itu, untuk mengetahui penetapan Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran 2021 oleh Kementerian Agama, masyarakat bisa menyaksikan sidang isbat melalui live streaming yang ditayangkan TVRI maupun media sosial Kemenag.

"Kemenag bekerjasama dengan TVRI untuk menjadi TV Pool. Media yang ingin menyiarkan sidang isbat awal Syawal bisa berkoordinasi dengan TVRI," jelas Kamaruddin.

Baca Juga: Jangan Salah Kaprah! Ini Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri yang Benar

"Kami juga memanfaatkan medsos Kemenag untuk melakukan live streaming," tambah dia.

Berikut ini link live streaming sidang isbat penentuan Idul Fitri 1442 H yang bisa diakses oleh masyarakat.

Baca Juga: Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri dan Keluarga, Lengkap dengan Latinnya

1. TVRI bisa disaksikan di sini.
2. Youtube Kemenang bisa ditonton di sini.
3. Instagram Kemenang bisa diakses di sini.
4. Facebook Kemenag bisa disaksikan di sini.

Sidang Isbat Digelar 2 Sesi untuk Menentukan Lebaran 2021

Seperti yang dilakukan untuk menentukan kapan Ramadan 2021 lalu, Kemenag juga membagi sidang isbat penentuan Lebaran 2021 dalam dua sesi.

Sesi pertama dimulai pukul 16.45 WIB, berupa pemaparan posisi hilal awal Syawal 1442H oleh anggota tim Unifikasi Kalender Hijriah Kemenag, Cecep Nurwendaya. Setelah Magrib, sidang Isbat dipimpin Menteri Agama, diawali dengan mendengarkan laporan data hisab dan hasil rukyatul hilal.

Baca Juga: Cara Membuat SIKM, Syarat Berwisata ke Solo Saat Lebaran

Kemenag akan melakukan rukyatul hilal pada 88 titik di seluruh Indonesia. Untuk di DKI Jakarta, rukyatul hilal dilaksanakan di Gedung Kantor Wilayah Kementerian Agama DKI Jakarta lantai 7, Masjid Al-Musyariin Basmol Jakarta Barat, Pulau Karya Kepulauan Seribu, dan Masjid KH Hasyim Asy'ari Jakarta Barat.

Baca Juga: Pantas Jadi Kota Terpadat di Jateng, Ini Penampakan Solo dari Udara!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya