SOLOPOS.COM - Menteri BUMN Rini M. Soemarno (Alby Albahi/JIBI/Bisnis)

Kantor RJ Lino digerebek Bareskrim sehingga memicu ketakutan dari direksi BUMN lainnya.

Solopos.com, JAKARTA — Menteri BUMN Rini Soemarno menyatakan sejumlah direksi perusahaan milik negara mengaku khawatir mengalami penyalahgunaan kebijakan yang menimbulkan kerugian negara.

Promosi Mudah dan Praktis, Nasabah Bisa Bayar Zakat dan Sedekah Lewat BRImo

Rini mengaku mendapat pengakuan dari sejumlah direksi dan karyawan yang khawatir dengan peristiwa seperti yang dialami Direktur Utama PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II Richard Joost Lino.

“Banyak sekarang direksi dan karyawan khawatir hal-hal seperti ini [penggeledahan] akan banyak terjadi,”ujarnya di Kantor Wakil Presiden, Senin(31/8/2015).

Seperti diberitakan, Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri menggeledah kantor Direktur Utama Pelindo II pada Jumat (18/8/2015). Pemeriksaan diduga terkait pengadaan alat bongkar muat (crane).

Untuk itu, lanjut Rini, kementerian menekankan pelaksanaan tata kelola perusahaan (good corporate governance), dan profesionalisme kepada para direksi dan karyawan dalam menjalankan tugasnya mengelola perusahaan pelat merah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya