SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, JAKARTA</strong> — <a href="http://news.solopos.com/read/20180711/496/927338/mahfud-md-jadi-unggulan-bursa-cawapres-jokowi" target="_blank">Mahfud MD</a> mengaku masih belum melakukan komunikasi dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengenai calon wakil presiden pada Pilpres 2019 meskipun namanya disebut sebagai kandidat cawapres terkuat versi lembaga survei<span>&nbsp;Saiful Mudjani Research and Consulting (SMRC)</span>.</p><p>Menurut mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) tersebut, dia akan langsung menghubungi jika dipilih untuk mendampingi Jokowi pada Pilpres 2019 nanti. Namun, Mahfud memastikan untuk sementara waktu masih belum berkomunikasi soal Pilpres 2019 dengan Jokowi.</p><p>"Nanti saya jawab kalau memang dipilih [cawapres]. Jawabnya langsung ke Pak Jokowi saja. Sampai saat ini masih belum ada komunikasi soal Pilres. Tidak ada," tuturnya, Rabu (11/7/2018).</p><p>Dia juga mengaku heran namanya masuk ke dalam bursa cawapres mendampingi Jokowi selain nama Anies Baswedan dan <a href="http://news.solopos.com/read/20180710/496/927050/dukung-jokowi-tgb-diprediksi-targetkan-pilpres-2024" target="_blank">Tuan Guru Bajang (TGB)</a> untuk Pilres 2019. Terlebih, tiga nama tersebut menurut lembaga survei SMRC dinilai memiliki kedekatan dengan umat Islam dan dianggap penting pada Pilpres 2019 mendatang.</p><p>"Saya belum tahu. Kan bukan saya yang <em>masukin</em> nama ke bursa cawapres itu," kata Mahfud.</p><p>Belakangan wacana soal cawapres pendamping Jokowi terus merebak. Sempat beredar kabar bahwa Jokowi telah mengantongi 10 nama kandidat. Kabar itu kemudian berlanjut dengan nama cawapres di kantong Jokowi yang sudah mengerucut.</p><p>Jokowi dikabarkan sudah menentukan cawapresnya. Dia akan mengumumkan nama pendampingnya dalam pemilihan presiden 2019 pada waktu dekat. Salah satu nama yang diunggulkan adalah Mahfud MD.</p><p><a href="http://news.solopos.com/read/20180709/496/926971/tinggal-diumumkan-pdip-ungkap-clue-nama-cawapres-jokowi" target="_blank">Ketua Umum PDIP</a> Megawati Soekarnoputri menyatakan pengumuman cawapres Jokowi menunggu momentum tepat. "Dalam cuaca yang cerah, secerah ketika matahari terbit dari timur. Jadi tunggu saja dan sabar," ucapnya, seperti dikutip <em>Bisnis/JIBI</em> dari keterangan tertulis, Senin (9/7/2018).</p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya