SOLOPOS.COM - Ilustrasi KKN Undip (ajiikurniawan.blogspot.com)

Kampus Universitas Diponegoro (Undip) di Semarang mengirim mahasiswa peserta kuliah kerja nyata (KKN) ke Temanggung.

Semarangpos.com, TEMANGGUNG — Tim mahasiswa kuliah kerja nyata (KKN) tematik Universitas Diponegoro (Undip) Semarang di Kandangan, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah (Jateng) membantu masyarakat membuat pakan ikan mandiri.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Tema KKN kali ini ‘Perbaikan Sistem Budi Daya Karamba Jaring Apung melalui Gerakan Pakan Mandiri untuk Kemajuan Budi Daya Masyarakat Desa Kembangsari, Kecamatan kandangan’,” kata dosen pembimbing lapangan KKN tematik Undip Ristiawan Agung di Temanggung, Jumat (18/8/2017).

KKN tematik Undip di Kecamatan Kandangan yang diikuti 29 mahasiswa tersebut berlangsung dari 25 Juli 2017 hingga 21 Agustus 2017 di Cekdam Desa Kembangsari. Ristiawan menuturkan bahwa budi daya yang dikembangkan mahasiswa kampus di Semarang yang mengikuti program KKN di Temanggung itu adalah ikan tilapia atau juga disebut ikan nila.

Ia menuturkan bahwa kegiatan gerakan pakan mandiri (gerpari) tersebut mampu menghasilkan pakan yang berkualitas dan berprotein tinggi dengan bahan baku alam, seperti eceng gondok, ampas kelapa, ampas tahu, dan azolla. “Bahan-bahan yang digunakan merupakan hasil dari potensi alam Desa Kembangsari sehingga pembuatan pakan ini lebih murah,” katanya.

Ia mengatakan bahwa tim KKN tematik Undip Kecamatan Kandangan juga membuat probiotik untuk meningkatkan nafsu makan dan memelihara kesehatan ikan nila di Cekdam. Demi mendukung adanya gerpari, tim KKN tematik Undip memfasilitasi sebuah alat pencetak pakan yang dapat membantu masyarakat dalam membuat pakan mandiri serta menyerahkan sebuah katalog yang berisi formulasi pakan, teknik pembuatan pakan, dan pemeliharaan kesehatan ikan nila.

Gerpari tersebut mendapat dukungan masyarakat dan pengurus Kelompok Budi Daya Ikan (Pokdakan) Mina Utomo. Dalam kegiatannya para mahasiswa asal kampus di Semarang itu juga berupaya mengembangkan minawisata di Cekdam Kembangsari, telah ada grand design berupa maket yang menjadikan tempat ini sebagai rekomendasi liburan dan edukasi dengan dukungan kesejukan dan potensi ikan yang dapat dipancing oleh masyarakat.

Selain gerpari dan pengembangan minawisata, tim KKN Undip Semarang di Kecamatan Kandangan juga bekerja sama dengan PKK dalam pengolahan ikan nila menjadi nugget dan bakso ikan.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya