SOLOPOS.COM - Salah seorang peserta tengah mempresentasikan makalahnya dalam kegiatan Call for Papers yang digelar oleh FEB UKSW, Kamis (3/11/2016). (JIBI/Semarangpos.com/Istimewa-Humas UKSW)

Kampus di Salatiga, UKSW, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, menggelar kontes paper atau makalah guna menyambut Dies Natalis ke-57.

Semarangpos.com, SALATIGA – Fakultas Ekonomika dan Bisnis (FEB) Universitas Kristen Satya Wacana kembali menggelar kegiatan Call for Papers. Kegiatan yang diadakan dalam rangka menyambut Dies Natalis ke-57 FEB UKSW itu berlangsung di kampus FEB, Jl. Diponegoro No.52-60, Salatiga, Kamis (3/11/2016).

Sebanyak 49 paper atau makalah di bidang Ilmu Ekonomi, Akuntansi, dan Manajemen milik para peserta dari berbagai kampus di Indonesia diuji dalam kegiatan itu. Peserta antara lain hadir dari Universitas Semarang (Unnes), Universitas Diponegoro (Undip) Semarang,  Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Jogja, Universitas Papua, Universitas Pelita Harapan (UPH) Medan, STIE Satya Dharma Singaraja, Universitas Muria Kudus, Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin, Universitas Indonesia Jakarta, serta Balai Penelitian dan Pengembangan Hasil Hutan Bukan Kayu (BPPHHB) Mataram.

Ketua panitia acara, Yulius Pratomo, menuturkan Call of Papers kali ini penyelenggaraannya berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Tahun ini panitia tidak mengusung konsep khusus dan mencampurnya dengan agenda seminar nasional seperti tahun-tahun sebelumnya.

Hal ini bertujuan agar kegiatan Call of Papers kali ini lebih efektif bagi peserta untuk memaparkan makalahnya. Dengan tersedianya waktu paparan yang lama maka peserta juga memiliki kesempatan mendapat masukan dan kritik atas penelitian yang telah disusun.

Call of Papers kali ini memperebutkan hadiah total mencapai Rp20 juta. Tim reviewer dan moderator dipimpin oleh Prof. Supramono, S.E, MBA, DBA, dan memilih tiga paper terbaik dari masing-masing bidang serta satu best paper lintas bidang,” tulis Yulius dalam keterangan tertulisnya kepada Semarangpos.com, Kamis.

Dalam ajang ini, best paper di bidang ilmu ekonomi berhasil diraih peserta dari FEB Untag Semarang sebagai juara pertama, disusul dari UKI, dan  BPPHHBK Mataram. Sedangkan best paper di bidang manajemen diraih STIE Indonesia Banjarmasin sebagai juara satu, disusul Universitas Merdeka Malang (UMM) dan FEB UKSW.

Sementara best paper di bidang akuntansi juara I, II, III diraih FEB UPH Medan, Universitas Dharma Persada Unsada dan Universitas Pancasila Jakarta. Adapun best paper lintas bidang diraih oleh FEB UPH Medan.

Kegiatan Call of Papers ini digelar setiap tahunnya di kampus UKSW Salatiga dan tahun ini merupakan penyelenggaraan kali kelima.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Rekomendasi
Berita Lainnya