SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Denpasar–Selain mengintimidasi kamerawan kontributor Antv, Putu Jana, kontributor Indosiar Bali, Riadis Sulhi juga mengalami perlakuan serupa, bahkan lebih parah. Kamera kontributor Indosiar itu, Senin (7/6) juga dibanting dan diinjak-injak hingga hancur oleh massa oknum Paguyuban Jasa Wisata Bali (PJWB) yang juga merusak taksi Blue Bird.

Awalnya, Adi, panggilan akrab Riadis Sulhi, hendak meliput aksi unjuk rasa massa PJWB di kantor Gubernur Bali. Namun, di tengah perjalanan saat menuju kantor Gubernur, ia bertemu massa yang mencegat sejumlah taksi Blue Bird dan melakukan perusakan di jalan by pass Ngurah Rai.

Promosi BRI Catat Setoran Tunai ATM Meningkat 24,5% Selama Libur Lebaran 2024

Melihat hal itu, Adi langsung mengeluarkan kamera untuk merekam kejadian tersebut. Tak terima aksinya diliput, massa langsung menghampiri Adi dan meminta rekamannya. “Pas saya mau keluarin kaset, dia enggak sabar. Terus kamera saya ditarik, dibanting, dan diinjak-injak,” ujar Adi di kediamannya.

“Tadi saya hanya memikirkan bagaimana cara menyelamatkan kamera saya, tetapi akhirnya mereka rampas dan dirusak,” cerita Adi dengan nada masih gemetar. Beruntung Adi tidak mengalami luka karena ada seorang polisi yang mengamankannya. Selanjutnya Adi berencana melaporkan kejadian ini kepada pihak yang berwajib.

kompas.com/ tiw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya