SOLOPOS.COM - Penampakan D4S (Facebook.com-engadget)

Solopos.com, SOLO – Terang saja Mobile World Congress (MWC) 2014 jadi hari yang berbahagia bagi penggemar fotografi. Dalam gelaran di Barcelona itu Nikon kembali memperkenalkan kamera kelas profesional terbarunya. Nikon D4S diklaim jadi kamera SLR tercepat produksi Nikon.

The Verge, Senin (24/2/2014), Nikon memperkenalkan D4S untuk kelas fotografi profesional. Ini rilis kedua yang dilakukan Nikon setelah produk yang sama diperkenalkan dalam Consumer Electronic Show (CES) pada awal Januari 2014.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

DSLR ini diklaim sebagai pengembangan seri D4 dengan kecepatan yang maksimal. Katanya, kamera ini juga merupakan yang tercepat yang pernah dibuat oleh Nikon.

Nikon D4S menghadirkan sensor CMOS FX-format 16,2 megapiksel berukuran 36,0 x 23.9 mm, bersama dengan sistem autofoKus 51-point dan sistem metering RGB 3D. Soal peletakan tombol hampir sama dengan D4, meskipun Nikon mengatakan sudah mengubahnya agar lebih mudah dijangkau.

Dengan desain ergonomis, D4S dilengkapi layar 3,2 inci di bagian belakang. Serta ada optical viewfinder dengan pandangan 100 persen dan bisa dipasang dengan lensa tipe FX ataupun DX.

Perubahan yang kentara terlihat dari rentangan ISO yang mencapai 409.600. Selain itu juga dilengkapi prosesor gambar Expeed 4 yang membuatnya mampu menjepret 30 persen lebih cepat dari D4.

Bagi yang sering menggunakan format gambar RAW, kamera ini pun menawarkan ukuran RAW size S, yang setengah lebih kecil dari RAW standar.

Dilengkapi pula dengan mode Group Autofocus terbaru yang mampu mengarahkan titik fokus pada objek yang tengah dibidik. Fitur khusus ini ditujukan untuk fotografer olahraga.

Peningkatan besar lainnya hadir dari sisi video, yang mana Nikon membuat D4S lebih fleksibel daripada D4. D4S bisa merekam video full HD 1080 piksel dengan tiga pilihan kecepatan, seperti 60 fps, 30 fps, dan 24 fps.

Karena segmen profesional ini dilepas dengan harga 6.500 dolar AS atau sekitar Rp 75,5 juta untuk Body Only. Ini lebih mahal hampir Rp 6 juta dibanding seri terdahulunya D4. Kamera ini mulai dipasarkan pada 6 Maret 2014.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya