SOLOPOS.COM - Louis van Gaal (JIBI/Harian Jogja/Reuters)

 

Harianjogja.com, JAKARTA– Setelah kekalahan mengejutkan pada laga pembuka Premiere League melawan Swansea City, dihantam berbagai kritik pelatih asal Belanda ini meminta pendukung untuk bersabar.

Promosi 204,8 Juta Suara Diperebutkan, Jawa adalah Kunci

Menghadapi pertandingan melawan Sunderland pada Minggu (24/8/2014) diprediksiakan menjadi pertarungan yang berat bagi klub berjuluk setan merah ini. Van Gaal mengatakan dalam dunia sepakbola semua dapat terjadi, beberapa waktu lalu saya menjadi raja di sini tetapi sekarang saya dianggap sebagai iblis Manchester.

“Saya pikir para penggemar United cerdas. Saya sudah mengatakan bahwa akan sulit dalam tiga bulan pertama, bagi para pemain dan juga untuk para penggemar,” tuturnya.

Menurutnya, manajemen telah mempercayakan dirinya untuk melatih tim karena filosofi yang dirinya pakai. Dirinya mengatakan dalam membangun sebuah tim, proses itu penting dan membutuhkan waktu.

Adapun kekalahan dengan Swansea merupakan kekalahan pertama United sejak 42 tahun lalu saat mereka bertemu dalam pertandingan pembukaan liga.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya