SOLOPOS.COM - Ilustrasi Korban (Solopos/Whisnupaksa)

Solopos.com, SRAGEN—Seorang lelaki lanjut usia (lansia) meninggal dunia akibat terjatuh dari sepeda ontel saat melintas di depan Kantor Kelurahan Kroyo, Kecamatan Karangmalang, Sragen, Rabu (5/2/2020) siang.

Laki-laki itu sempat dibawa ke Puskesmas Karangmalang yang berjarak kurang dari 100 meter dari lokasi kejadian sebelum mengembuskan napas terakhir.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Saat terjatuh, laki-laki itu tidak membawa kartu identitas apa pun.

Jenazah pria tua itu kemudian dibawa ke kamar mayat RSUD dr. Soehadi Prijonegoro Sragen sembari menunggu keluarga yang mencarinya.

Ekspedisi Mudik 2024

32.098 Rumah di Klaten Kosong, Di Mana Penghuninya?

Setelah beberapa jam kabar itu disebar lewat media sosial dan akhirnya keluarga kakek-kakek itu pun datang ke RSUD untuk menjemput jenazah.

“Ya, awalnya memang tidak ada identitas apa pun. Dari Puskesmas Karangmalang dirujuk ke RSUD Sragen. Kemudian kami mendapat konfirmasi dari keluarga bila laki-laki tua itu orang Ngablak, Kelurahan Kroyo, Karangmalang, Sragen,” ujar penjaga kamar mayat RSUD Sragen, Dedy, saat dihubungi Solopos.com, Rabu siang.

4 Pelajar SMP Terciduk Sedang Pesta Miras di Waduk Lalung Karanganyar

Dedy menjelaskan kakek-kakek itu  diketahui bernama Biso Darso Pusputo, 71, warga Dukuh Ngablak RT 010/RW 004, Kelurahan Kroyo, Karangmalang, Sragen.

Hati-Hati, Ini Bahaya Minum Air Panas

Kapolsek Karangmalang AKP Mujiyono mewakili Kapolres Sragen AKBP Raphael Sandhy Cahya Priambodo membenarkan infomasi adanya orang itu terjatuh saat naik sepeda dan meninggal.

Pendaftaran SNMPTN di Depan Mata, Ini Daftar Jurusan Kuliah Termurah

Namun Mujiyono tidak bisa menjelaskan secara detail kronologi kejadian tersebut pengguna sepeda angin itu.

“Selebihnya bisa tanya ke Satlantas Polres Sragen,” ujarnya.

Lowongan Kerja Terbaru, Klik di Sini!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya