SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Bisnis.com, JAKARTA &ndash;</strong> PT Kereta Api Indonesia (KAI) menjadwalkan penampilan penyanyi cantik Andien Aisyah dalam konser musik jaz bertajuk <em>Argo Muria Festival</em> di Lawang Sewu, Kota Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (14/7/2018) mendatang</p><p>VP Pemasaran Angkutan Penumpang PT. KAI (Persero) Agus Dwinanto Budiadji menuturkan bahwa kolaborasi terjadi karena adanya kecocokan antara perusahaan kereta api Indonesia dan album teranyar Andien berjudul <em>Metamorfosa</em>. &ldquo;<em>Nyambung</em> dengan album Andien tentang metamorfosa, kereta juga tengah bermetamorfosa,&rdquo; ungkap Agus dalam acara konferensi pers di Jakarta, Selasa (3/7/2018).</p><p>Nama <em>Argo Muria</em> yang dipilih sebagai judul konse musik itu merupakan nama kereta Api jurusan Jakarta&ndash;Semarang. Adapun Semarang merupakan kota bersejarah untuk perkeretaapian Indonesia. Agus mengakui ingin menciptakan nuansa jaz di stasiun guna memberikan hiburan kepada para penumpang.</p><p>Dalam festival tersebut, Andien bakal membawakan antara delapan lagu hingga sembilan lagu. Uniknya, dua di antaranya adalah lagu daerah Semarang, yakni <em>Gambang Semarang</em> dan <em>Jangkrik Genggong</em>.</p><p>&ldquo;Nanti [di <em>Agro Muria Festival</em>] aku bakal bawa dua lagu asal Semarang yang diaransemen jadi &lsquo;aku&rsquo; banget. Ini <em>interesting</em> banget, sebelumnya aku belum pernah <em>bawain</em> lagu daerah sama band aku,&rdquo; ungkap Andien.</p><p><em><strong><a href="http://semarang.solopos.com/">KLIK</a> dan <a href="https://www.facebook.com/SemarangPos">LIKE</a> di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya</strong></em></p>

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya