SOLOPOS.COM - Penerapan protokol kesehatan dengan pembatasan jarak di gerbong penumpang kereta api. (Istimewa/PT KAI Daops VI Yogyakarta)

Solopos.com, SOLO -- PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daops) VI Yogyakarta mengoperasikan sebanyak 12 KA jarak jauh tambahan untuk mengakomodasi lonjakan penumpang pada libur cuti bersama pekan ini. KA ini antara lain Argo Lawu, Taksaka, Argo Dwipangga, Argo Lawu, Fakultatif, dan Taksaka Fakultatif. Kemudian Mataram, Bogowonto, Gajahwong, Senja Utama Yogyakarta, Joglosemarkerto, Bengawan, dan KA Sritanjung.

Sedangkan KA yang naik turunkan penumpang di wilayah Solo, yakni Argo Lawu, Argo Dwipangga, Joglosemarkerto, Bengawan, dan Sri Tanjung. “Untuk memenuhi permintaan pelanggan yang meningkat, PT Kereta Api Indonesia Daop VI Yogyakarta pada long weekend menambah perjalanan KA. Dengan begitu
akan semakin banyak pelanggan yang dapat menikmati perjalanan kereta api yang aman, nyaman, selamat, dan sehat,” ujarnya, kepada wartawan, Rabu (28/10/2020).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Selain itu, terdapat KA lain yang juga melintas di wilayah Daop VI dan dapat dimanfaatkan masyarakat untuk bepergian menuju ke berbagai kota tujuan. Antara lain, KA Argo Wilis, Bima, Turangga, Sembrani, Gajayana, Mutiara Selatan, Malabar, dan Brantas. Selain itu Ranggajati, Jayakarta, Matarmaja, Kahuripan, Wijaya Kusuma, dan berbagai Kereta Api lainnya.

Libur Panjang, PT KAI Tambah Perjalanan Kereta Api Hingga 13%

Di sisi lain, Daops VI Yogyakarta juga mengoperasikan 4 perjalanan KA Bandara YIA dari Stasiun Yogyakarta maupun Stasiun Kebumen. “Dari Stasiun Besar Yogyakarta dioperasikan 2 perjalanan KA Bandara menuju Wojo hingga Kebumen. Dan dari Stasiun Kebumen dioperasikan 2 perjalanan KA Bandara menuju Wojo hingga Yogyakarta untuk mengakomodir masyarakat yang memanfaatkan penerbangan dari YIA,” paparnya.

KAI Acces

Dari pantauan Espos pada aplikasi KAI Access, Rabu (28/10/2020), masih ada tiket relasi Gambir-Solo Balapan yang masih tersedia untuk keberangkatan Jumat (30/10/2020). Tiket itu antara lain KA Argo Dwipangga (Rp330.000-Rp390.000), Argo Lawu (Rp330.000-Rp390.000). Selain itu KA Bima (Rp460.000-Rp500.000), KA Gajayana (Rp550.000), dan KA Argo Dwipangga Luxury (Rp850.000).

Sedangkan tiket relasi Pasar Senen-Purwosari yang tersedia untuk keberangkatan Jumat (30/10/2020) adalah KA Gaya Baru Malam Selatan. Harga tiketnya mulai Rp230.000 - Rp330.000. Sementara tiket balik dari Purwosari-Pasar Senen tersedia untuk Minggu (1/11/2020) ada KA Singasari (Rp270.000-Rp450.000) dan KA Gaya Baru Malam Selatan Rp310.000.

Merasa Diusir PT KAI, Puluhan Penyewa Kios Deretan Stasiun Klaten Wadul ke DPRD

Adapun relasi Solo Balapan-Gambir tersedia KA Argo Dwipangga Fakultatif untuk keberangkatan Sabtu (31/10/2020) dan mulai Senin (2/11/2020). Di samping itu, tiket KA long weekend ini dapat dipesan mulai H-14 melalui aplikasi KAI Access, situs kai.id, dan seluruh channel penjualan resmi KAI lainnya.

Rapid Test

KAI tetap mengedepankan protokol kesehatan saat melayani pelanggan pada libur akhir pekan ini. Protokol tersebut seperti pelanggan diharuskan dalam kondisi sehat dan menunjukkan surat bebas Covid-19 (tes PCR/rapid test) yang masih berlaku (14 hari sejak diterbitkan). Guna menjaga jarak selama perjalanan, KAI hanya menjual tiket sebanyak 70% dari kapasitas tempat duduk yang tersedia.

Sebagai upaya peningkatan pelayanan dalam menerapkan protokol kesehatan, KAI Daops VI menyediakan layanan tes rapid di 2 Stasiun, yakni Stasiun Yogyakarta dan Solobalapan. PT KAI mengimbau para calon penumpang agar melakukan tes 1 hari sebelum keberangkatan untuk mencegah antrean.

PT KAI Sediakan Layanan Rapid Test di Stasiun Solo Balapan, Biayanya Hanya Rp85.000

“Masyarakat tidak perlu ragu lagi dalam menggunakan berbagai layanan KAI, karena KAI telah dispilin dalam menerapkan protokol kesehatan. Kami berharap minat masyarakat untuk menggunakan kereta api kembali seperti sebelum adanya pandemi. Tetap perhatikan protokol kesehatan dan menerapkan 3M, yakni mencuci tangan, memakai masker, dan menjaga jarak,” ujarnya.

Salah satu penumpang, Ayu, mengaku memanfaatkan libur panjang ini untuk pulang ke Purworejo. “Biasanya naik KA Prameks yang sampai Kutoarjo. Tapi, ini saya naik yang KA jarak jauh nanti turun Kutoarjo. Enggak apa-apa harus pakai tes rapid, yang penting saya pulang, mbak,” jelas karyawan swasta ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya