SOLOPOS.COM - Proses pemberian marga Kahiyang Ayu (Okezone)

Kahiyang Ayu resmi menyandang gelar Siregar.

Solopos.com, MEDAN – Kahiyang Ayu resmi menyandang gelar Siregar. Pemberian marga dilangsungkan pada Selasa (21/11/2017), di kediaman Bobby Nasution, Bukit Hijau Regency, Medan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Sebelum pengesahan pemberian marga, Kahiyang dan Bobby terlebih dahulu melakukan upacara adat dengan “momen suap-menyuap”. Setelah itu, baru dipersilahkan sang penerima marga memberikan sedikit ungkapan dan doa terbaik. Disusul dengan sang suami yang juga memberikan sedikit ucapan pengharapan terhadap marga yang baru saja diberikan untuk istrinya.

Setelah secara sah memiliki marga Siregar, Kahiyang mengucapkan terima kasih sambil tersenyum kepada sanak saudara dan beberapa raja adat yang hadir di ruangan tersebut. Baca juga: Tiba di Medan, Kahiyang dan Bobby Jalani Haroan Boru

“Terima kasih untuk raja adat yang sudah datang. Terima kasih atas pemberian gelar Siregar kepada saya. Semoga bisa diamalkan pada Siregar ini. Dan juga semoga keluarga saya menjadi keluarga yang sakinah mawadah warohmah,” ungkap Kahiyang, seperti dilansir Okezone.

Bobby pun dipersilakan untuk memberikan keterangannya kepada tamu undangan yang ada di ruangan tersebut. Pembawa acara cukup lucu dengan mempersilahkan Bobby berbicara dengan kalimat nyeleneh, “Ayo Bobby jangan mau kalah”. Baca juga: Cantiknya… Kahiyang Ayu Jalani Pesta Adat di Medan

“Kami mengucapkan terima kasih pada keluarga terutama pada raja-raja adat yang sudah hadir dan menjadi saksi pada pemberian adat istri saya, Kahiyang Ayu Siregar. Mudah-mudahan marga yang diberikan pada Kahiyang menjadi berkah dan dia bisa menjaga marga siregar yang telah diberikan,” kata Bobby.

Dalam pidato adatnya seperti dilansir Antara, Gubernur Sumatera Utara Erry Nuradi menyatakan pihak dari Luat Sipirok ikut menyaksikan dan mendukung pemberian marga Siregar untuk Kahiyang Ayu.

Tokoh yang mendapatkan gelar adat “Patuan Raja Parlindungan Siregar” itu berharap setelah penabalan marga Siregar tersebut, Kahiyang Ayu dapat menjiwai makna “Boru” (anak wanita) Siregar dan dapat mencintai Sumatera Utara sepenuhnya.

Salah satu panitia upacara adat M Yunan Siregar mengatakan meski sudah mendapat marga Siregar, Kahiyang Ayu belum mendapatkan gelar adat.

Kahiyang Ayu akan menerima gelar adat dalam upcara adat di Tapian Raya pada 25 November. Dalam upacara itu dia akan menaiki “Nacar”, pentas dengan tujuh tangga.

Salah satu panitia upacara adat M Yunan Siregar mengatakan meski sudah mendapat marga Siregar, Kahiyang Ayu belum mendapatkan gelar adat. Kahiyang akan menerima gelar adat dalam upcara adat di Tapian Raya pada 25 November. Dalam upacara itu dia akan menaiki “Nacar”, pentas dengan tujuh tangga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya