SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jakarta [SPFM], Dewan Kehormatan Partai Demokrat merekomendasikan agar kader partai yang tersangkut kasus suap pembangunan Wisma Atlet SEA Games, Jakabaring, Palembang, segera mengundurkan diri dari kepengurusan partai. Anggota Dewan Kehormatan Evert Ernest Mangindaan, Kamis (195) mengatakan rekomendasi mengundurkan diri didasari kepentingan untuk mengembalikan citra Partai Demokrat.

Penjelasan Mangindaan ini untuk menegaskan keterangan Ketua Dewan Pimpinan Pusat Demokrat Kastorius Sinaga sebelumnya. Menurut Kastorius, Ketua Dewan Pembina Partai Susilo Bambang Yudhoyono telah merestui dua opsi untuk kader Demokrat yang terlibat dalam kasus wisma atlet yakni dipecat atau mundur. Tapi sejumlah petinggi Demokrat ramai-ramai menyangkal keterangan Kastorius tersebut. Kader Demokrat yang terseret kasus suap wisma atlet, antara lain Bendahara Umum Partai Muhammad Nazaruddin dan Wakil Sekretaris Jenderal Partai Angelina Sondakh. [tempo/dtp]

Promosi Tragedi Simon dan Asa Shin Tae-yong di Piala Asia 2023

Ekspedisi Mudik 2024
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya