SOLOPOS.COM - Puan Maharani di pembukaan Muktamar PKB 2014, Minggu (31/8/2014). (JIBI/Solopos/Antara/Suryanto)

Solopos.com, JAKARTA — Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menyiapkan lima nama calon menteri yang akan disodorkan kepada presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) untuk diseleksi menjadi menteri kabinet Jokowi-JK. Kelimanya sudah melalui tahap uji kepatutan dan kelayakan oleh partai.

Ketua Bidang Ekonomi DPP PKB Eko, Putro Sandjojo, menolak ketika diminta untuk menyebutkan lima nama tersebut. “Nanti lah, pasti juga sudah tahu,” katanya di kantor transisi Jokowi-JK Jl Situbondo No 10 Menteng Jakarta, Selasa (23/9/2014).

Promosi Viral Dibanggakan Presiden Jokowi di Acara BRI, Ini Kisah UMKM Mama Muda

Lima nama itu sudah dikantongi oleh DPP PKB sehingga ketika Jokowi minta untuk mengajukan nama sudah disiapkan. Jokowi memang belum meminta langsung kepada partai koalisi untuk menyiapkan nama calon menterinya.

Ekspedisi Mudik 2024

Namun kepada wartawan, beberapa kali Gubernur DKI Jakarta itu terbuka untuk menerima berapa pun jumlah usulan kader terbaik partai untuk dijadikan menteri. “Kita ajukan setelah pak Jokowi minta,” ujar Eko yang merupakan deputi tim transisi Jokowi-JK.

Jokowi sudah menerima 200 usulan nama calon menteri dari kalangan profesional murni. Jumlahnya akan mengerucut hingga menkelang pelantikan presiden dan wakil presiden 20 Oktober mendatang. Jumlah menteri dari profesional dijatah 18 kursi menteri.

Adapun postur kabinet Jokowi-JK nantinya terdiri 34 kementerian yang 18 berasal dari profesional murni dan 16 dari profesional partai. Tim transisi sedang melakukan penyelarasan akhir terhadap arsitektur kabinet. Diharapkan setelah Jokowi-JK dilantik, kabinetnya langsung bekerja.

Di lokasi yang sama, politikus Partai Nasdem, Akbar Faizal, belum tahu jumlah nama calon menteri yang akan diajukan kepada Jokowi. Adapun PDIP telah menyiapkan 50 kadernya dalam bursa calon menteri kabinet Jokowi-JK.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya