SOLOPOS.COM - Kaesang Pangarep (tengah) saat berada di Pura Mangkunegaran, Solo, Sabtu (21/1/2023). (Ichsan Kholif Rahman)

Solopos.com, SOLO – Kabar transfer Persis Solo cenderung landai  di tenga sibuknya bursa pemain baru tim-tim Liga 1 2022/2023. Persis Solo sejauh ini belum mendatangkan pemain baru, di sisi lain pemain mereka Kevin Gomes pindah ke PSS Sleman.

Salah satu bos Persis Solo, Kaesang Pangarep, mengatakan terkait transfer pemain menjadi tugas direktur teknik. Ia menyebut dirinya fokus mencari sponsor untuk Persis Solo di kompetisi Liga 1.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

“Transfer biar urusannya direktur teknik. Urusanku golek duit wae, ora ngerti bal-balan aku (usuranku cari uang saja, enggak ngerti sepak bola,” kata Kaesang saat dijumpai wartawan di Pura Mangkunegaran, Solo, Sabtu (21/1/2023).

Kaesang juga membantah rumor bahwa Persis Solo belum mendatangkan pemain karena mmusik ini tak ada degradasi. Kaesang justru mempertanyakan tentang persoalan degradasi tersebut.

“Memang sudah pasti. Belum tentu loh,” kata dia.

Kaesang menegaskan akan tetap serius membawa Persis Solo mengarungi kompetisi Liga 1.

“Mau ada degradasi atau nggak, saya tetap serius,” kata dia.

Terkait sponsor baru untuk Persis Solo, Kaesang meminta semua pihak sabar menunggu. Ia menargetkan sebelum musim ini berakhir sudah ada sponsor baru untuk Persis Solo.

“Insyaallah, harusnya sebelum musim berakhir harusnya sudah ada,” imbuh dia.

Saat ditanya jumlah sponsor, Kaesang menyebut baru satu sponsor yang utama. Kaesang juga mengapresiasi pencapain Persis Soo saat menghadapi Persija Jakarta lalu.

“Alhamdulillah, senang. Memang Persija mainnya bagus mungkin cuma kurang beruntung saja. Soalnya kiper kita (Persis Solo) juga jauh lebih bagus,” ujar Kaesang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya