SOLOPOS.COM - Penampilan menawan Marco Reus bersama Borussia Dortmund di musim 2013/2014 menjadikannya dipilih sebagai pemain terbaik. Ist/express.co.uk

Kabar pemain Marco Reus yang segera kembali setelah cedera.

Solopos.com, DORTMUND — Borussia Dortmund optimistis Marco reus segera bergabung dengan tim setelah dibekap cedera otot paha beberapa waktu lalu. Cedera serius ini membikin penggawa Timnas Jerman itu harus melewatkan ajang Euro 2016 di Prancis. Kemungkinan besar sang gelandang serang ini bisa comeback pada pertengahan Agustus 2016 mendatang.

Promosi Enjoy the Game, Garuda! Australia Bisa Dilewati

Cedera ini didapat gelandang berusia 27 tahun itu saat membela Dortmund di final DFB Pokal melawan Bayern Munich. Sayang, Die Borussen, julukan Dortmund, harus puas sebagai runner up setelah kalah dari Die Roten, julukan Munich, lewat adu penalti 3-4. Alhasil, Reus diprediksi akan absen panjang hingga pertengahan musim baru 2016/2017.

“Tidak ada laporan negatif mengenai kondisinya [Reus]. Penyembuhannya berjalan sangat baik. Kemajuan Marco sesuai dengan harapan kami yang sudah direncanakan. Dia butuh empat pekan untuk berlatih sendiri baru kemudian kembali ke tim utama pertengahan Agustus nanti,” papar CEO Dortmund CEO, Hans-Joachim Watzke, dilansir Soccerway.com, Jumat (15/7/2016).

Meskipun demikian, Reus bakal absen di ajang DFL Supercup melawan Munich pada 14 Agustus mendatang. Ia juga diragukan bisa tampil di DFB Pokal kontra Eintracht Trier sepekan setelahnya. Namun begitu, Reus diprediksi siap main di laga pembuka Bundesliga Jerman kontra Mainz, 27 Agustus 2016 mendatang.

Tak hanya Reus yang akhirnya tak bisa memperkuat Der Panzer, julukan Jerman, di Euro 2016. Ada tiga pemain lain, yakni Karim Bellarabi, Julian Brandt, dan Sebastian Rudy. Pelatih Jerman, Joachim Low, terpaksa mencoret keempat pemain ini karena masalah kesehatan.

Bukan sekali ini Reus tak bisa membela timnas di ajang besar level internasional. Sebelumnya, ia juga tak ikut Jerman pada Piala Dunia 2014 di Brasil. Saat itu pemain yang juga bisa dipasang sebagai winger ini bermasalah dengan pangkal paha.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya