SOLOPOS.COM - Luis Nani (Euro2016)

Kabar pemain Nani yang bergabung dengan Valencia.

Solopos.com, VALENCIA – Nani telah resmi bergabung dengan Valencia. Dia pun akan merumput di La Liga Spanyol untuk kali pertama dalam kariernya. Meski begitu, dia yakin bisa beradaptasi dengan cepat.

Promosi Alarm Bahaya Partai Hijau di Pemilu 2024

Nani bergabung dengan Valencia dari klub Turki, Fenerbache. Dia resmi diperkenalkan sebagai pemain Valencia di Stadion Mestalla, Kamis (14/7/2016) waktu setempat. Valencia akan menjadi pengalaman pertama Nani di La Liga.

Sebelumnya, pemain Portugal itu pernah bermain di Inggris bersama Manchester United, Portugal (Sporting CP), dan Turki (Fenerbahce). Pemain 29 tahun itu pun tak sabar untuk merasakan atmosfer La Liga. Dia bertekad untuk memberikan kontribusi signifikan kepada klub barunya.

“Ini hari yang spesial buat saya dan saya gembira bisa berada di sini. Saya berkesempatan untuk berkeliling kota dan pemandangannya sungguh indah. Saya senang dan ini waktu yang spesial. Saya berharap bisa menjadi bagian dari klub dan membantu mereka untuk meraih trofi,” kata Nani, dilansir AS, Jumat (15/7/2016).

“Saya merasa kalau fans tim ini menanti kehadiran saya dan mereka senang saya sudah tiba di sini. Sebagai pemain, momen ini sungguh menyenangkan, dicintai fans. Saya berharap saya bisa membawa kegembiraan dan berkontribusi mewujudkan mimpi mereka. Saya berharap klub akan menciptakan momen-momen bahagia ke depannya,” sambungnya.

“Untuk beradaptasi di sini adalah sesuatu yang memerlukan waktu. Saya rasa tak akan terlalu rumit untuk menjalankannya karena gaya bermain di kompetisi ini mirip dengan Portugal,” tutur Nani.

“Saya sosok yang sama kalau dibandingkan saat saya ada di Manchester United dan di sini. Cuma pengalaman saja yang berbeda. Saya tetap mempunyai ambisi yang sama, hasrat yang sama, dan keinginan untuk memenangkan setiap pertandingan yang sama mainkan,” tutup pemain yang beroperasi sebagai penyerang sayap itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya