SOLOPOS.COM - Gelandang serang Fiorentina, Alberto Aquilani JIBI/forzaitalianfootball.com

Kabar pemain Alberto Aquilani yang dilepas Fiorentina dan kini tak punya klub untuk dibela.

Solopos.com, SOLO – Siapa yang tidak kenal dengan Alberto Aquilani? Pemain yang musim lalu membela Fiorentina itu sempat melejit dan cukup tenar.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Namun, kini pemain asal Italia itu tidak memiliki klub setelah resmi dilepas Fiorentina. Alberto Aquilani bukan hal tabu bagi persepak bolaan dunia. Aquilani pernah membela raksasa Inggris, Liverpool, dan disebut-sebut memiliki potensi sebagai pemain terbaik dunia kala itu.

Aquilani resmi berlabuh ke Anfield,markas Liverpool pada musim panas 2009. Banyak pendukung The Reds yang antre untuk melihat bintang Italia itu. “Dia adalah orang baik, memiliki kinerja yang baik, dan memiliki sentuhan bola yang baik pula. Jika dia bisa menetap baik di Inggris, dia akan menjadi amunisi yang baik bagi kami,” ujar Manager Liverpool kala itu, Rafael Benitez.

Pujian juga datang dari mantan pemain liverpool, John Arne Riise, yang menyebut Aquilani memiliki kemampuan seperti Xabi Alonso. Sedangkan Francesco Totti menyebut Aquilani memiliki potensi untuk menjadi yang terbaik di dunia.

Karir Aquilani semakin menurun sejak kerap mengalami cedera. Di Liverpool dia sempat dipinjamkan ke Juventus dan AC Milan sebelum akhirnya resmi hijrah ke Fiorentina. Karir Aquilani di Fiorentina sebenarnya tidak terlalu jelek.

Dia kerap menjadi pilihan utama pelatih Fiorentina kala itu,Vicenzo Montella. Meski begitu Fiorentina tetap melepas pemain yang beroperasi sebagai gelandang itu. “Saya butuh klub yang percaya dengan saya, melibatkan saya, serta bermain untuk klub itu memberikan saya kepuasan,” ujar Aquilani.

“Saya akan tetap tenang dan tidak cemas. Saya lebih suka menunggu sampai tawaran yang tepat datang,” imbuh pria 31 tahun itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya