SOLOPOS.COM - Pengumuman kematian Rully Annash (Twitter.com/Eka Annash)

Kabar duka kali ini datang dari obituarium Rully Annash.

Solopos.com, SOLO — Grup band beraliran rock and roll asal Jakarta, The Brandals, kehilangan salah satu personelnya, yang tak lain adalah sang penabuh drum, Rully Annash. Rully dikabarkan meninggal karena serangan jantung, Jumat (27/11/2015).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kabar duka kematian Rully kali pertama diumumkan sang kakak, Eka Annash, hingga kemudian menjadi trending topic di media sosial Twitter, Jumat pagi. Sejumlah pengakses Interet (netizen) pun turut mengiringi kepergian sang drummer.

“Segenap Keluarga 88,4 Global Radio turut berduka cita atas meninggalnya Rully Annash, drummer of The Brandals,” tulis @884GlobalRadio.

#OOT Turut berduka cita atas meninggalnya drummer The Brandals, Rully Annash, semoga amal ibadah beliau diterima di Sisi-Nya [via @48Footy],” tulis @idyllic48bola.

“Turut berduka atas berpulangnya sahabat seninan Rully Annash, drummer The Brandals. Rest in Peace bro. #RIPRULLY,” tulis @andreOPA.

“Turut berduka atas meninggalnya Rully Annash. Innalillahi wa innailaihirajiuun,” tulis @sigmuns.

Keterangan tentang serangan jantung sebagai penyebab kematian Rully, diungkapkan sutradara Joko Anwar melalui akun Twitter-nya. “R.I.P Rully Annash, The Brandals drummer. Pagi ini serangan jantung,” tulisnya.

Berdasarkan foto berisi tulisan di papan pengumuman obituarium yang diunggah akun @AdipHidayat, Rully dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pondok Kopi, Jumat, pukul 14.00 WIB.

Sebagai informasi, dikutip Solopos.com dari Okezone, Jumat, pada 25 Oktober 2014 lalu, The Brandals menyatakan diri vakum hingga waktu yang belum bisa ditentukan.

“Sampai ketemu lagi di masa depan. Ini serius. Kita akan break dulu. Kalau kita ketemu lagi, kita akan lebih kenceng dari ini,” kata sang vokalis, Eka Annash, saat tampil di ajang Festival Soundsfair 2014 yang dihelat di Jakarta Convention Center (JCC), Sabtu (25/10/2014) malam.

Di atas panggung, Eka juga menceritakan perjalanan awal The Brandals di industri musik Tanah Air, sejak 12 tahun silam. Mereka tidak pernah menyangka dengan pencapaian yang telah diraih.

“12 tahun lalu kita main di sebuah bar, dan ditonton 10 sampai 15 orang. Sekarang sudah segini. Dan album pertama kita dulu cuma laku 200 keping, tapi yang beli itu semuanya bikin band. Jadi kalau kita berhenti, elu yang bakal nerusin kita,” ungkap Eka, disambut teriakan penonton.

Sekadar diketahui, personel The Brandals adalah Eka (vokal), Toni Dwi Setiadji (gitar), Rully Anash (drum), Radit Syahrazam (bas), dan PM (gitar). Band yang dulu bernama The Motives ini tercatat memiliki empat album sejak eksis mulai 2001.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya