SOLOPOS.COM - ilustrasi Ferrasta Soebardi atau Pepeng dirawat di rumah sakit (JIBI/Solopos/Antara/Muhammad Adimaja)

Kabar duka datang dari komedian Pepeng yang meninggal dunia pagi tadi.

Solopos.com, JAKARTA – Dunia hiburan Tanah Air kembali menorehkan kabar duka. Komedian Ferrasta Soebardi atau lebih akrab disapa Pepeng Jari-jari meninggal dunia di RS Puri Cinere, Depok, Jawa Barat, Rabu (6/5/2015), sekitar pukul 10.02 WIB.

Promosi Oleh-oleh Keripik Tempe Rohani Malang Sukses Berkembang Berkat Pinjaman BRI

Pepeng meninggal dunia di usia 60 tahun karena komplikasi penyakit.

“Iya [komplikasi] Papa sudah lama dan banyak penyakitnya. Ada jantung juga,” terang Gerimio, putra kedua Pepeng kepada detikhot, Rabu.

Menurut Gerimio, sang ayahanda meninggal sekitar pukul 10.00 WIB tadi pagi. “Sekitar jam 10 lebih,” tambah dia.

Kabar meninggalnya Pepeng juga disampaikan oleh sahabatnya, pengamat musik Bens Leo yang sampai detik-detik meninggalnya Pepeng berada di samping almarhum.

“Beliau meninggal setelah mengaku dadanya sakit. Meninggal pukul 10.02 pagi ini,” ujar Bens saat dihubungi Liputan6.com, Rabu.

Saat ini, menurut Bens Leo, jenazah pepeng sudah dibawa ke rumah duka di di Perumahan Bumi Pusaka Cinere Depok. Menurut Bens, Pepeng masuk rumah sakit sekitar pukul 00.00 WIB dini hari karena mengalami sesak napas.

Pepeng diketahui sudah lama juga menderita penyakit Multiple Sclerosis. Akibat penyakit itu, Pepeng pun harus menjalani hari-harinya di atas tempat tidur.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya