SOLOPOS.COM - Limbad saat menjadi imam dan membaca Alquran (Instagram @limbadindonesia)

Kabar dari artis Limbad yang membuat heboh setelah mengunggah foto saat menjadi imam salat.

Solopos.com, SOLO – Pesulap ternama Tanah Air, Limbad, memang cukup menyita perhatian. Penampilan sangar dan gayanya yang misterius menjadi daya tarik yang membuat sosoknya diidolakan. Dia tidak pernah mengucapkan kata apapun dalam setiap atraksi sulapnya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tapi, bukan berarti Limbad tidak bisa berbicara. Buktinya, dia pernah menjadi imam salat berjemaah. Momen langka itu ramai dibahas seusai Limbad mengunggah fotonya di laman Instagram @limbadindonesia, Selasa (13/3/2018).

Ekspedisi Mudik 2024

Dalam foto itu, Limbad yang mengenakan baju terusan warna hitam dipadu dengan serban kuning tampak berdiri di tempat imam di suatu masjid. Sementara di foto sebelahnya dia terlihat sedang khusyuk membaca Alquran.

“Assalamualaikum, momen dalam kenangan di Mekah dan Madinah. Dipilih karena rupa mungkin membanggakan. Tapi, dipilih karena agamanya itulah yang lebih mengagumkan. Lebih baik tersindir ketika diingatkan daripada tidak merasakan apa-apa ketika diingatkan,” tulis Limbad sebagai keterangan foto.

Foto Limbad saat menjadi imam salat (Instagram @limbadindonesia)

Foto Limbad saat menjadi imam salat (Instagram @limbadindonesia)

Selanjutnya, Limbad mengajak semua orang yang tengah berhijrah untuk istikamah. Sebab, selalu ada godaan yang datang di saat seseorang memutuskan berhijrah. “Untuk sahabat, teruslah istikamah dalam hijrah meskipun godaan datang sesulit apapun,” sambung dia.

Foto unik itu langsung membuat warganet heboh. Mereka memberikan semangat kepada Limbad yang disebut-sebut tengah berhijrah. Maklum saja, belakangan ini dia memang sering memamerkan fotonya saat tengah berdakwah.

“Mantap jiwa. Lanjutkan Master Limbad dakwahnya,” komentar @satosatoya.

“Master bagaimana caranya jadi imam kalau enggak ada suaranya? Penasaran saya,” tanya @fikram.mm heran.

“Alhamdulillah Limbad sudah hijrah dan sudah berubah sekarang,” sambung @humaira.92.

“Masyaallah master. Semoga nanti bisa ngopi (ngobrol perkara iman) bareng lagi. Semoga bertemu dan berpisah karena Allah dan kelak di akhirat nanti bisa berjmumpa dengan Nabi Muhammad,” imbuh @ajiethoha.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya