SOLOPOS.COM - Aktivitas Syahrini di Hong Kong (Instagram @princessyahrini)

Syahrini menyapa TKW Indonesia yang ada di Hong Kong seusai Salat Id.

Solopos.com, SOLO – Penyanyi pop Indonesia, Syahrini, merayakan Idulfitri 1438 H, Minggu (25/6/2017), bersama keluarga besarnya di Hong Kong. Ia memboyong 25 orang, termasuk asisten rumah tangganya ke Hong Kong, Jumat (23/6/2017).

Promosi Komeng The Phenomenon, Diserbu Jutaan Pemilih Anomali

Syahrini memang telah sejak lama memimpikan bisa berlebaran di Hong Kong bersama keluarganya. Akhirnya, baru di tahun ini ia bisa melaksanakan niat tersebut. Ia juga sengaja berbagi kebahagiaan dengan orang-orang yang bekerja bersamanya selama ini. Syahrini merasa mereka sangat berjasa dalam kehidupannya.

Pagi ini, melalui story di akun Instagram miliknya, @princessyahrini, memperlihatkan aktivitasnya menjalankan Salat Id di Kawloon Mosque, Tsim Cha Tsui, Hong Kong. Di momen spesial kali ini, Syahrini mengenakan busana muslim bernuansa hitam putih. Dia melengkapi penampilan dengan jilbab hitam yang menutupi rambut panjangnya.

Busana tersebut merupakan seragam Lebaran keluarga Syahrini di tahun ini. Jika biasanya mengenakan kaftan super mewah, kali ini ia memilih busana lebih sederhana. Tapi, bukan Syahrini namanya kalau tak membuat heboh.

Meski sedang berada di luar negeri, pelantun Sesuatu itu memiliki jadwal yang cukup padat. Ia bahkan merayakan Lebaran dalam tiga sesi. Sayangnya, ia tak menjelaskan secara detail apa saja yang akan dilakukannya di negara tersebut.

“Idulfitri di Hong Kong baru dimulai. Karena ada tiga sesi Incess dan fam ambil yang terakhir 10.30,” tulis Syahrini sebagai keterangan pada unggahannya.

Melalui unggahan story-nya, Syahrini baru memperlihatkan aktivitasnya seusai Salat Id. Di sana, ia tampak dikerubungi para penggemarnya yang merupakan tenaga kerja wanita (TKW) Indonesia di Hong Kong.

Para TKW itu meminta berfoto bersama sang pelantun Sesuatu itu. Dengan senang hati Syahrini mengabulkan permintaan tersebut. Ia sangat senang bisa berjumpa dan berbagi kebahagiaan dengan mereka.

“Memahakan mereka saudaraku yang ada di Hong Kong,” tulis Syahrini.

“Memanjakan mereka saudaraku yang bekerja di Hong Kong,” sambung dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya