SOLOPOS.COM - Julia Perez (Instagram @juliaperrez)

Kondisi Jupe yang makin lemah membuatnya membutuhkan donor darah.

Solopos.com, SOLO – Kondisi pendangdut Julia Perez alias Jupe kian melemah. Meski telah menjalani perawatan intensif, kondisi kesehatannya tak kunjung membaik. Ia masih harus menjalani serangkaian perawatan karena kanker serviks yang dideritanya sudah memasuki stadium akhir.

Promosi Santri Tewas Bukan Sepele, Negara Belum Hadir di Pesantren

Melalui Instagram story, Jupe mengabarkan kondisi terkininya yang masih terbaring lemah di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat, Kamis (23/2/2017).

Kemaren seharian nggak bagus bgt,” tulis Jupe mengawali unggahan Instagram story-nya.

Dalam unggahan itu, Jupe memperlihatkan foto alat monitor pasien dan kedua tangannya yang berbalut selang infus. “Pasang kanan kiri supaya ngak disuntik2 tapi badan lodoh,” lanjut Jupe.

Screen capture Instagram story Julia Perez (Instagram @juliaperrezz)

Screen capture Instagram story Julia Perez (Instagram @juliaperrezz)

Sayangnya, meski telah dipasangi dua infus, kondisi Jupe tak kunjung membaik. Kini, pelantun Aku Ra Popo itu bahkan tengah membutuhkan donor darah. “Urgent I need blood A+ please con Diana,” sambung Jupe.

Di akhir unggahannya, Jupe mengatakan jika dirinya sangat membutuhkan transfusi darah dengan segera, “Jadi vampir dulu, tapi darahnya kurang, please kalau ada yang punya darah A+ ke RSCM ya,” tutur Jupe sembari menebar senyum.

Unggahan Instagram story Jupe kemudian di-capture dan di-repost oleh akun Instagram lambe_turah. Foto tersebut tentu saja menarik perhatian para pengguna Internet (netizen). Mereka merasa iba dengan keadaan Jupe yang terbaring lemah.

“Saya A+ tapi sayang jauh dari Mbak Jupe. Semoga segera dapat donor,” tulis akun @riniwinarsih103.

Gw A+ tapi di Medan. Semoga cepat sembuh mbak Jupe,” sambung akun @kagomeee.

Kalo tau Jupe butuh mah ga bakalan hua donor darah kemaren. Bakal gua donorin buat dia sekarang,” imbuh akun @miftaajanah.

“Baru dari sana, security-nya udah confirm ke manajer mamita katanya udah cukup enam orang guys,” terang akun @noritha89. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya