SOLOPOS.COM - Inul Daratista di restoran barunya (Instagram @inul.d)

Kabar dari artis Inul Daratista yang baru saja membuka restoran khusus masakan Korea Selatan.

Solopos.com, SOLO – Nama pedangdut Inul Daratista mungkin sudah tidak asing di telinga masyarakat Indonesia. Pedangdut yang satu ini dikenal berkat goyangan hebohnya yang sempat menuai kontroversi. Namun, seiring berjalannya waktu, dia berhasil menunjukkan eksistensinya di belantika musik dangdut Tanah Air.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tak hanya sukses menjadi penyanyi dangdut populer, Inul juga memiliki beragam bisnis, mulai dari kosmetik, karaoke, hingga kuliner.

Belum lama ini, si pelantun Buaya Buntung membuka toko kue kekinian pertama yang diberi nama Inul Cake and Pastry di Surabaya, Jawa Timur. Sebelumnya, dia telah meluncurkan camilan bernama Snack Inul.

Seolah belum puas dengan semua bisnis yang dijalankan, kini Inul menjajal peruntungan membuka restoran. Menariknya, pemilik goyang ngebor ini memilih membuka restoran yang khusus menyajikan makanan Korea Selatan.

Inul membuka restoran masakan Korea Selatan (Instagram @inul.d)

Inul membuka restoran masakan Korea Selatan (Instagram @inul.d)

Restoran itu berlokasi di Galeria SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan. “Bismillah perkenalkan Yongdaeri, restoran baru aku. Alamatnya do Galeria SCBD Lot 6 (depan Jak TV),” tulis Inul melalui laman Instagram pribadinya, @inul.d, Jumat (15/12/2017).

Restoran ini merupakan hasil perjalanan Inul ke Korea Selatan belakangan ini. Selain berlibur, dia ternyata mempelajari berbagai makanan asli Korea Selatan. “Hasil bolak-balik ke Korea. Jangan khawatir, menu Korea rasa sudah sesuai lidah Indonesia. Enak banget, mari mampir,” sambung dia.

Inul sangat bersyukur bisa mewujudkan impiannya memiliki restoran. Dia yang berasal dari keluarga kurang mampu amat senang berhasil meraih semua mimpinya.

“Aku dulu orang miskin. Makan berdelapan orang hanya dengan sambal dan ikan asin, sayur kelor. Tapi, aku punya cita-cita kelak aku harus punya restoran bagus biar bisa makan enak. Semangat itu yang membuat aku harus mengejar cita-cita itu,” ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya