SOLOPOS.COM - Denny Cagur (JIBI/Liputan6)

Kabar asisten artis Denny Cagur memukul seorang jurnalis foto beredar.

Solopos.com, JAKARTA – Jurnalis foto dari media Pikiran Rakyat, Munady Widjaja, mengaku dirinya dipukul di bagian pelipis dagunya. Kejadian tersebut berawal ketika Munady mengambil gambar anak Ashanty, Arsy di kawasan Jakarta Barat, Sabtu (10/10/2015).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Munady mengaku dipukul asisten Denny “Cagur” bernama Amrol. Kepada wartawan, Munady berkisah, ia dipukul oleh asisten Denny Cagur usai meliput acara Dahsyat di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (12/10/2015). Pemukulan ini merupakan buntut dari kejadian yang bermula pada Sabtu (10/10/2015) sebelumnya.

Amrol mengatakan, dirinya tak bisa menahan amarah ketika Munady meminta Arsy untuk tidak didampingi susternya. Padahal menurut keterangan Munady, ia juga telah meminta izin terlebih dahulu kepada produser dan suster untuk memotret Arsy.

“Dia suruh suster buat dudukin Arsy. Saya di situ juga lihat. Terus foto tuh dia. Masih kurang puas, Munady suruh Arsy berdiri di sofa tapi nggak dipegangin. Abis itu Arsy jatuh, tapi memang nggak nangis. Saya kaget aja, tapi kata Munady biarin,” kisah Amrol seperti dilansir Detik (12/10/2015).

Arsy tidak menangis, bahkan Munady mengatakan putri Anang Hermansyah itu justru tertawa. Ia pun ingin kembali mengabadikan momen tersebut.

Tapi setelah itu, Amrol justru mengaku refleks memarahi Munady. “Lu enggak ada otaknya, lu, jangkung! Sampai segitunya, dia kan anak kecil,” katanya.

Dua hari berlalu, tadi pagi, kejadian kembali berlanjut. Munady mengaku menjadi korban pemukulan Amrol.

Tapi Amrol membantah melakukan hal tersebut. Menurutnya, ia tak pernah memukul meski mengakui adanya kontak fisik.

“Saya enggak mukul, kontak fisik itu pas mau pulang, dia ngejar saya. Saya balik badan, saya tabrak dia pakai badan,” ungkapnya.
Usai kejadian, Munady memberitahu Denny Cagur soal sikap kurang sopan si asisten. Nah, petaka terjadi hari ini. “Tiba-tiba usai acara Dahsyat dia datangi saya dan ajak berkelahi. Saya nggak mau. Tapi dia paksa saya melepas kamera. Saya dipukul di dagu,” ungkap Munady seperti dilansir Liputan6, Senin (12/10/2015).

Hingga berita ini ditulis, ? belum ada keterangan resmi dari pihak asisten Denny Cagur yang disebut melakukan pemukulan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya