SOLOPOS.COM - Tiffany SNSD (www.koreaboo.com)

K-Pop Tiffany SNSD kembali meminta maaf soal postingan kontroversialnya.

Solopos.com, SEOUL – Terus mendulang kontroversi, personel SNSD, Tiffany kembali meminta maaf kepada masyarakat Korea Selatan yang mempermasalahkan postingannya di Instagram dan Path beberapa waktu lalu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Artis cantik kelahiran 1989 ini sebelumnya telah meminta maaf kepada masyarakat, namun upayanya meminta pengampunan tak direspons positif. Kontroversi masih terus membuntutinya hingga kini. Karenanya, ia pun kembali menulis permintaan maaf.

“Melakukan kesalahan besar, saya menyebabkan banyak orang sakit hati dan kecewa dengan permintaan maaf saya. Setelah itu, saya mengumpulkan keberanian untuk meminta maaf dengan tulus selama sepuluh hari. Saya akan melakukan yang terbaik untuk menyampaikan kepada Anda sebuah permintaan maaf yang tulus tentang kesalahan besar saya pada hari itu,” tulis Tiffany seperti dikutip Soompi, Sabtu (27/8/2016).

“Itu adalah kesalahan saya membuat postingan SNS (social network sites) yang mengunggah desain bendera matahari terbit pada Hari Kemerdekaan Nasional. Saya melakukan sebuah kesalahan yang seharusnya tidak dilakukan mengingat arti Hari Kemerdekaan Nasional,” lanjut artis S.M. Entertainment tersebut.

Tiffany menyadari ketidakpekaannya terhadap perjuangan masyarakat Korea saat penjajahan Jepang kala itu. Ia pun menundukkan kepala sebagai permintaan maaf tulus darinya.

“Seperti banyak orang bilang, pengetahuan saya tentang sejarah kurang dan saya tidak peka terhadap masa lalu yang menyakitkan. Aku benar-benar minta maaf kepada semua orang karena ketidaktahuan dan ketidakpedulian saya. Untuk orang-orang yang mempercayai dan mendukung, saya menundukkan kepala dan meminta maaf,” lanjut tulisan tersebut.

Sebagai public figure, Tiffany akan berusaha menjadi sosok yang lebih berhati-hati. Ia berjanji akan belajar lebih giat tentang budaya Korea.

“Saya selalu merasa bersyukur dan bangga bisa menjadi penyanyi dan berhadapan dengan masyarakat dengan budaya Korea. Saya sekali lagi menyadari betapa saya harus mengambil tanggung jawab untuk mendidik diri sendiri. Saya tidak akan melupakan tanggung jawab yang sebagai tokoh masyarakat,” tulis Tiffany.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya