SOLOPOS.COM - Proses rekaman tell me what is love D.O dan yoo-young-jin (soompi.com)

K-Pop mengabarkan kesuksesan single terbaru D.O.

Solopos.com, SEOUL – Single D.O. Exo berjudul Tell Me What is Love sukses memasuki tangga lagu Korea, sehari pasca dirilis, Jumat (19/2/2016). Tak lama setelah dirilis, lagu itu memasuki 100 besar tangga lagu di Korea Selatan seperti Mnet, Genie, Naver, dan Melon.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Hingga Minggu (21/2/2016), lagu tersebut berada di posisi 30 besar yang berkejaran dengan lagu milik Zico Ft Babylon, Boys and Girls (rilis November 2015).

Lagu beraliran R&B tersebut menggambarkan pengalaman batin seorang pria yang baru menyadari cinta seusai diputus sang kekasih. D.O. menyanyikan lagu itu bersama produser Yoo Young Jin dan merupakan salah satu lagu dari proyek musik SM Entertainment, STATION. D.O. menjadi artis kedua SM yang merilis lagu sesudah Taeyeon Girls Generation.

Nantinya setiap Jumat, SM Entertainment akan merilis satu single baru dari anggota manajemen yang terlibat proyek Station. Setiap lagu merupakan kolaborasi antara penyanyi maupun komposer dan produser yang bernaung di manajemen raksasa tersebut. Di lagu itu, D.O seolah ingin membuka mata dunia bahwa ia punya kualitas yang tak main-main. Suaranya dikenal memiliki ciri khas dan mampu mencapai nada-nada tinggi.

Di sisi lain, D.O. kini sedang disibukkan dengan tur The EXO’luXion di Amerika bersama member Exo lainnya. Pada 27 Februari mendatang, Exo melanjutkan tur konser di Jakarta. D.O. juga dilaporkan bakal menerima penghargaan pada 25 Februari 2016 nanti. Bersama Seolhyun AOA, keduanya mendapatkan penghargaan untuk kategori Rising Star yang diberikan oleh Maxmovie.

Penghargaan tersebut diserahkan setiap tahun kepada selebritas yang sudah diakui kemampuannya. Pemenang untuk Rising Star Award dipilih melalui pemungutan suara yang berasal dari masyarakat dan tim kolumnis. Penghargaan diserahkan di Pusat Universal Arts di Seoul.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya