SOLOPOS.COM - Leeteuk, leader Super Junior (soompi.com).jpg

Solopos.com, SOLO – Kabar meninggal dunianya ayah, nenek dan kakek leader boy band Korea Selatan Super Junior, Leeteuk, membuat para selebritas Negeri Ginseng tersebut menunjukan empati mereka. Di antara nama selebritas yang memberikan ucapan bela sungkawa adalah Rain, Jung Il Woo, Lee Duk Hwa, Kim Moo Yeol.

Mereka mengirimkan karangan bunga untuk memberikan penghormatan dan ungkapan belasungkawa mereka kepada keluarga. Sebagaimana dilansir Soompi, Senin (6/1/2014), selebitas lain bahkan mengunjungi kamar jenazah keluarga untuk memberikan dorongan bagi Leeteuk.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Selebritas lain yang terlihat hadir dalam kesempatan itu antara lain adalah Changmin, personel boy band DBSK, Yoon Doo Joon, Son Dong Woon, Hong Rok Kid, dan masih banyak lagi yang lainnya. Banyak juga selebritas yang memanfaatkan akun jejaring sosial untuk menyampaikan belasungkawa mereka.

Jokwon personel boy band 2AM misalnya, ia memberikan duka citanya yang di-posting melalui Twitter, “Leeteuk hyung (kakak), jadilah kuat. Aku ikut berduka cita yang sangat mendalam.

Personel boy band 2PM, Chansung juga mengucapkan belasungkawa melalui akun Twiternya. Ia berkicau, “Teukkie hyung. Jadilah kuat.”

Soohyun yang merupakah personel U-KISS juga mengatakan hal senada, “Ah… pasti hatimu benar-benar merasa sakit. Saya ikut berduka cita yang sangat mendalam. Teukkie hyung, jadilah kuat.”

Seperti diberitakan sebelumnya, ayah Leeteuk mengalami depresi setelah merawat orang tuanya yang menderita penyakit alzeimer. Lelaki 57 lalu membunuh ayah serta ibunya sendiri dengan cara mencekik mereka hingga tewas.

Setelah itu, ia menghabisi nyawanya sendiri dengan cara gantung diri di atas pintu almari tak jauh dari jasad orang tua mereka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya