SOLOPOS.COM - T.O.P Big Bang dengan name tag sebelah kiri (Allkpop)

T.O.P Big Bang dituding mendapat perlakuan khusus saat wamil.

Solopos.com, SEOUL – Pengguna Internet (netizen) menuding T.O.P Big Bang mendapat perlakuan khusus saat menjalani wajib militer (wamil). Pemikiran ini didasari foto resmi yang diungkap oleh situs resmi kamp militer.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Netizen melihat T.O.P menjadi satu-satunya tentara yang memakai name tag berwarna hijau di sisi sebelah kiri. Sebagai selebriti, T.O.P dituding mendapat keistimewaan selama menjalani wamil. Keistimewaan ini sebelumnya pernah diberikan kepada Shindong Super Junior yang resmi bebas pada Desember 2016. Tidak seperti tentara kebanyakan, selama wamil, Shindong diperbolehkan memiliki rambut panjang.

Dikutip Allkpop, Kamis (17/2/2017), netizen khususnya laki-laki mengekspresikan kemarahan atas keistimewaan yang diberikan kepada para selebritis. Komentar bernada kritis banyak dialamatkan di komunitas online.

“Non-selebriti akan banyak menemukan kesuliran atas apa yang ia lakukan,” kata seorang netizen.

“Mereka mungkin membiarkan pergi karena dia seorang selebriti. Jika ia non-selebriti yang melakukan itu ia akan mendapat indisipliner,” timpal netizen lain.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya