SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi


Sukoharjo (Espos)-
-Jumlah warga yang berpartisipasi dalam Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2010 mendatang bertambah sebanyak 11.553 suara, yaitu dari 661.650 suara saat pemilihan umum presiden (Pilpres) menjadi 673.203 suara.

Selanjutnya penambahan suara pemilih tersebut telah dituangkan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) dalam daftar penduduk pemilih potensial (DP4) yang diserahkan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) kemarin. Penyerahan secara simbolis berlangsung di Graha Satya Karya (GSK) dan diterima langsung oleh Ketua KPU, Kuswanto.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Anggota KPU Divisi Pendaftaran Pemilih dan Kampanye, A Muladi menjelaskan, pihaknya memang sudah menerima secara simbolis DP4 dari Dispendukcapil. “Mengapa saya katakan simbolis karena belum semua DP4 beserta rekapitulasinya Dispendukcapil kepada kami,” jelasnya ketika dijumpai wartawan seusai acara penyerahan, Kamis. Sisa DP4 yang belum diterima KPU, akan diserahkan Dispendukcapil secara bertahap.

Ekspedisi Mudik 2024

Muladi menambahkan, berdasarkan DP4 yang ada, ada penambahan signifikan dalam Pilkada mendatang yaitu sebanyak 11.553 suara. Muladi menambahkan, setelah PPK menerima DP4, data tersebut akan diserahkan lagi kepada panitia pemungutan suara (PPS) untuk diberikan kepada petugas pemutakhiran data pemilih (PPDP). Oleh PPDP, DP4 yang ada akan dilakukan pencocokan dan penelitian (Coklit) sehingga dihasilkan daftar pemilih sementara (DPS).

Melihat jadwal yang ada, Muladi mengatakan, antara 5 Februari hingga 26 Februari, DPS akan diumumkan di masing-masing kelurahan atau desa. Saat diumumkan itulah, warga yang merasa belum terdaftar di DPS bisa minta dimasukkan sebagai pemilih.

aps

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya